Nama Ricardo Salampessy tak asing di panggung sepak bola Indonesia. Bagaimana dengan Reno Salampessy?
Ricardo Salampessy pemuda Ambon yang terkenal bersama Persipura Jayapura. Ia bermain di lini belakang.
Beberapa waktu lalu, putranya yang bernama Reno Salampessy ramai diberitakan media massa karena berkesempatan mengecap ilmu sepak bola di Barcelona.
Reno mengikuti program Nestle Milo dengan mengirimkan video bakat bermain sepak bola untuk anak-anak berusia 6-12 tahun.
Dari ribuan video yang diterima pihak penyelenggara, Reno menjadi yang terbaik saat mengikuti seleksi di Jakarta, 14-15 Juli 2017.
(Baca Juga: Penerus Boaz Solossa Itu Bernama Sandro Masoka)
BolaSport.com menjumpai Reno Salampessy saat berlatih bersama sang ayah, Ricardo Salampessy di lapangan PLTD Waena, Jayapura, Papua, pada Kamis (14/12/2017).
Reno mengaku ingin bermain sepak bola dengan serius dan memilih posisi gelandang serang.
Kenapa tidak meneruskan jejak sang ayah menjadi salah satu bek tangguh?
"Saya mau sering mencetak gol. Papa jarang mencetak gol karena bermain sebagai bek," kata Reno yang disambut ketawa Ricardo Salampessy.
"Padahal, awal bermain saya ini striker lho," ucap Ricardo.
Lalu, apakah Reno ingin membela Persipura, seperti sang ayah? Reno menggelengkan kepala.
Pelajar kelas 5 SD ini memilih ingin membela klub di luar negeri walau tidak menyebutkan alasan dan negara mana yang ingin dituju.
"Saya ingin bermain di luar negeri saja, kalau bisa klub Eropa," kata Reno.
Ricardo Salampessy bergabung dengan Persipura Jayapura dalam dua kesempatan.
(Baca Juga: Ketika Firman Utina Mewawancarai Erol Iba)
Pertama periode 2006-2013 dan kembali ke Persipura pada 2016 hingga saat ini setelah sempat membela Persebaya Surabaya (2014-2015).
Meski sedikit malu-malu, Reno mengaku bangga dan kagum dengan sang ayah yang menjadi salah satu bek tangguh di Indonesia pada eranya.
Editor | : | Weshley Hutagalung |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar