Laga grup D Piala Presiden 2018 akan dibuka oleh pertandingan Bali United Vs Borneo FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Jumat (19/1/2018) 15:30 WIB.
Kedua tim pada turnamen Piala Presiden 2018 ini sama-sama menurunkan tim pelapis yang sebagian besar dihuni pemain-pemain muda.
Bali United memang telah menyiapkan tim khusus untuk bertarung di ajang ini yang sebagian besar adalah pemain muda.
Pasalnya, tim utama mereka difokuskan tampil pada babak kualifikasi Liga Champions Asia.
Sementara itu, tim yang disiapkan tampil pada Piala Presiden ini sudah siap tempur. Manajemen Bali United bahkan sampai memercayakannya kepada Hans Peter Schaller sebagai pelatih kepala.
(Baca Juga: Bhayangkara FC Relakan Lepas Zah Rahan Krangar)
Di kubu Borneo FC, pelatih Ponaryo Astaman juga mengungkapkan kondisi timnya. Ketika sesi konferensi pers di Natya Hotel, Kuta, Kamis (18/1/2018) siang, pelatih yang juga mantan kapten timnas ini berujar bahwa persiapan timnya untuk turnamen ini dihadapi kendala waktu.
"Waktu persiapan kami sangat mepet. Sampai beberapa hari mau bertanding pun pemain kami masih berubah-ubah. Tim utama kami masih pemusatan latihan di Yogyakarta," kata Ponaryo.
"Sementara itu, di turnamen ini, kami menggunakan pemain-pemain muda, termasuk dari tim U-19," kata Ponaryo.
(Baca Juga: Timnas U-23 Indonesia akan Boyong Tiga Pemain Senior untuk Berlaga di Event Ini)
Berikut starting line-up kedua tim:
Bali United: I Made Wardana (C); Dias Angga Putra, A Ngurah Nanak, Setia Budi, Taufik Hidayat, I Kadek Agung, Kevin Brands, Miftahul Hamdi, Yandi Sofyan, I Nyoman Sukarja.
Cadangan: I Putu Pager, Fadil Sausu, Ricky Fajrin, Bruno Demerson, Stefano Lilipaly, Ilija Spasojevic, Hanis Saghara.
Borneo FC: Nadeo Argawinata; Yericho C, S Markovic, Habibi, Nur Diansyah, M Ridhuan, K Abdelkbir, Dody Alfayed, Riswan Yusman, Wahyudi Hamisi, Andre Luis.
Cadangan: M Listianto, Bursanuddin A, Zulvin Zamrun, Jusmadi, Aulia Hidayat, Febri Hamzah, Iftiqal Rizal.
Pertemuan kedua tim bukan pertama kalinya bertemu, dua kali di Indonesia Super Championship A, dua kali di Liga 1 2017, dan satu kali di Piala Presiden 2017.
Dari lima pertemuan terakhir, kedua tim ternyata sama kuat dengan masing-masing satu kali kemenangan dan tiga kali hasil imbang.
Di Piala Presiden 2017, yang kala itu bertanding di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali (13/1/2017) kedua tim yang tergabung dalam grup D bermain sama kuat tanpa gol.
Berikut rekor pertemuan Bali United Vs Borneo FC:
11/09/2017 - Borneo FC 0 - 0 Bali United - Liga 1
14/05/2017 - Bali United 3 - 0 Borneo FC - Liga 1
13/02/2017 - Bali United 0 - 0 Borneo FC - Piala Presiden 2017
11/09/2016 - Borneo FC 4 - 0 Bali United - ISC A
01/05/2016 - Bali United 1 - 1 Borneo FC - ISC A
Laga ini Bali United Vs Borneo FC nanti akan disiarkan langsung oleh stasiun televisi swasta nasional Indosiar tepat pukul 15:30 WIB.
Bagi BolaSporter yang belum bisa menyaksikan melalui televisi, kalian bisa menyaksikannya secara streaming dengan klik link dibawah ini:
Link Live Streaming Bali United Vs Borneo FC, Laga Pembuka Grup D Piala Presiden 2018
Editor | : | Stefanus Aranditio |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar