Madura United sukses mengalahkan PS TNI dengan skor 3-1 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Selasa (23/1/2018).
Pertandingan yang digelar di Stadion Gelora Bung Tomo tersebut, berlajalan ketat pada paruh pertama.
MU unggul lebih dulu pada menit ke-17 lewat Bayu Gatra.
(Baca Juga: Wawancara Eksklusif, Pernyataan Resmi Julien Faubert Pasca-gabung Borneo FC)
Winger mungil itu melakukan kombinasi dengan Greg Nwokolo sebelum mencetak gol ke gawang PS TNI.
Tersentak, PS TNI mencoba keluar dari tekanan. Delapan menit berselang, Elio Martins berhasil menyamakan skor.
Umpan silang Mahdi Albaar yang ditanduk Redouane Zerzouri sebelum disontek oleh Elio.
(Baca Juga: Jadi Pelatih di Paraguay, Lorenzo Cabanas Punya Janji dan Harapan untuk Persib)
Tidak ada gol tambahan hingga peluit babak pertama selesai dibunyikan wasit. Skor 1-1 pun menutup paruh ini.
Paruh kedua berjalan lebih menarik. MU masih mendominasi pertandingan.
Pada menit ke-58, Greg menggandakan skor untuk MU lewat sundulannya setelah menerima umpan dari Fabiano Beltrame.
Kembali memimpin, MU tetap tampil menyerang. Namun, PS TNI pun tetap berupaya menyamakan kedudukan.
(Baca Juga: Pakai Skema Striker Tunggal, Pelatih Bhayangkara FC Pilih Eks Pemain Liga Jepang Ini)
Cristian Gonzales mengunci kemenangan MU lewat sepakannya setelah mendapatkan umpan silang dari Greg.
Dengan kemenangan ini, MU memimpin klasemen sementara Grup C dengan enam poin.
Sedangkan PS TNI tertahan di urutan ketiga dengan satu poin.
HASIL PERTANDINGAN
PS TNI 1-3 Madura United (Bayu Gatra 17', Greg Nwokolo 58', Cristian Gonzales 90'; Elio Martins 25')
SUSUNAN PEMAIN
PS TNI (4-4-1-1): 15-Teguh Amiruddin; 4-Mahdi Albaar, 20-Herwin Tri Saputra, 22-Ganjar Mukti, 3-Abduh Lestaluhu; 13-Manahati Lestusen, 24-Ryan Wiradinata; 10-Wawan Febrianto, 7-Ahmad Nufiandani; 8-Redouane Zerzouri; 9-Elio Martins
Pelatih: Rudy Eka Priyambada
Madura United (4-1-4-1): 1-Angga Saputro; 32-Benny Wahyudi, 26-Fachruddin Ariyanto, 15-Fabiano Beltrame, 86-Alfath Faathier; 4-Asep Berlian; 10-Slamet Nurcahyo, 22-Nurudin Davronov, 23-Bayu Gatra, 11-Greg Nwokolo; 21-Patrick N'Koyi
Pelatih: Gomes de Oliveira
Wasit: Dwi Purba Adi Wicaksana (Kudus)
Editor | : | Gangga Basudewa |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar