Arema FC akan menghadapi PSIS Semarang dalam laga lanjutan pekan kedua grup E Piala Presiden 2018, Kamis, (25/1/2018) 19:30 WIB.
Arema FC sepertinya harus waspada karena skuat Laskar Mahesa Jenar sudah melupakan kekalahan kontra Bhayangkara FC di laga perdananya.
Gelandang PSIS Semarang, Ibrahim Conteh mengaku sudah sangat siap menghadapi Arema FC.
"Kami sudah bersiap dengan baik sesuai dengan apa yang diberikan pelatih. Jadi kami sudah siap untuk pertandingan nanti," kata Conteh.
(Baca Juga: Marc Klok Tegaskan Tengah Tekuni Bahasa Indonesia, Pertanda Apakah Ini?)
Pemain yang pernah memperkuat Pelita Bandung Raya tersebut mengaku Arema FC bukan lawan sembarangan.
Menurutnya, Arema FC mempunyai permainan agresif dan butuh persiapan ekstra untuk meredam amukan Singo Edan.
"Mereka bermain secara tim. Jadi kami tidak bisa hanya mewaspadai satu atau dua pemain. Yang jelas sepak bola itu adalah permainan tim selama 90 menit. Jadi untuk bisa meredam Arema FC juga harus dilakukan secara tim," tutup Conteh.
Editor | : | Stefanus Aranditio |
Sumber | : | jatim.tribunnews.com |
Komentar