Pelatih Sriwijaya FC, Rahmad Darmawan, mengaku tidak merasa tegang menjelang laga krusial menghadapi PSMS Medan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Jumat (26/1/2018).
“Apakah wajah saya ada ketegangan, ha ha ha.. Saya enggak merasa tertekan. karena saya harus memberikan instruksi kepada pemain dalam dalam kondisi tenang, Soal tegang itu, biarlah nanti saya tahu sendiri,” ujar Rahmad sambil tertawa saat konferensi pers di Hotel Grand Tjokro, Bandung, Kamis (25/1/2018).
Nasib Sriwijaya FC dalam turnamen pra musim ini memang salah satunya tergantung pada hasil laga sesama tim asal Pulau Sumatera ini.
Akan tetapi kalau pun sukses mengalahkan PSMS, lolos tidaknya Adam Alis dan kolega ke babak selanjutnya tergantung duel Persib kontra PSM serta hasil grup lain.
(Baca Juga: Pemain Keturunan Indonesia Masuk Daftar 100 Pesepak Bola Terbaik, Mengalahkan Angel Di Maria!)
“Tidak perlu ada perasaan tegang, sebab hadirnya Sriwijaya FC dalam turnamen ini adalah bagian dari masa persiapan menghadapi Liga 1 2018. Biasa-biasa saja,” jelasnya,
Sejak jauh-jauh hari pelatih yang biasa disapa RD ini sering bilang, apapun hasilnya ia gembira selama pemain menjalankan semua instruksi yang sudah ia berikan dan bermain dengan motivasi tinggi.
Menurut RD hasil akhir bisa menang atau mungkin sebaliknya. Tapi ia menginginkan dalam laga nanti adalah bagaimana pemain berusaha untuk memenangi duel tersebut.
Editor | : | Stefanus Aranditio |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar