Sriwijaya FC akan melakoni laga hidup mati di grup A Piala Presiden 2018 menghadapi saudara tuanya, PSMS Medan.
Laga Sriwijaya FC Vs PSMS Medan akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Jumat (26/1/2018) 15:30 WIB.
Sriwijaya FC yang baru mengantongi tiga poin harus mencuri poin penuh dalam pertandingan ini untuk membuka peluang lolos ke babak delapan besar.
Sementara PSMS Medan yang mengantongi enam poin sedikit lebih bisa tenang karena hanya butuh hasil imbang pada laga nanti sore.
Jika menilik kebelakang, pertemuan kedua tim memang sudah sangat dirindukan oleh publik sepak bola Indonesia khususnya pulau Sumatera.
Pertemuan terakhir kedua tim terjadi pada 2 Juni 2009, kala itu PSMS Medan berhasil unggul 3-1 atas Sriwijaya FC.
(Baca Juga: Pemain Keturunan Indonesia Masuk Daftar 100 Pesepak Bola Terbaik, Mengalahkan Angel Di Maria!)
Kala itu gol PSMS dicetak oleh Mario Alejandro, Esteban Javier, dan Leonardo Martins. Satu-satunya gol Sriwijaya dicetak oleh striker jangkung mereka, Ngon A Djam.
Meski unggul dipertandingan terakhir, PSMS harus mengakui keunggulan Sriwijaya FC dalam tujuh pertemua terakhir mereka sejak 2007.
Head-to-head kedua tim tercatat Sriwijaya FC empat kali menang, PSMS Medan dua kali menang, dan satu laga berakhir imbang.
Berikut head to head PSMS vs Sriwijaya FC:
- 02/06/2009 - PSMS 3 – 1 Sriwijaya FC
- 01/11/2008 - Sriwijaya FC 2 – 0 PSMS
- 10/02/2008 - PSMS 1 – 3 Sriwijaya FC
- 16/01/2008 - Sriwijaya FC 2 – 2 PSMS
- 06/01/2008 - Sriwijaya FC 4 – 0 PSMS
- 22/12/2007 - PSMS 2 - 0 Sriwijaya FC
- 5/12/2007 - Sriwijaya FC 2 - 0 PSMS Medan
Laga ini akan disiarkan langsung oleh stasiun televisi swasta nasional Indosiar tepat pukul 15:30 WIB.
Bagi BolaSporter yang belum bisa menyaksikan melalui televisi, kalian bisa menyaksikannya secara streaming dengan klik link dibawah ini:
Link Live Streaming PSMS Vs Sriwijaya FC - Derbi Sumatera dan Laga Hidup Mati Laskar Wong Kito
Editor | : | Stefanus Aranditio |
Sumber | : | soccerway.com |
Komentar