SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM
Kiper Arema FC, Kartika Ajie, menyapa pendukung Arema, Aremania, usai laga melawan PSIS Semarang pada laga pekan kedua Piala Presiden 2018 Grup E di Stadion Kanjuruhan Malang, Jawa Timur, Kamis (25/01/2018) malam.
Kurniawan Kartika Ajie akhirnya mendapatkan laga debutnya bersama Arema FC. Ajie berada di bawah mistar Arema FC saat melawan PSIS Semarang pada laga Grup E Piala Presiden 2018, Kamis (25/1/2018) malam.
Kehadiran Ajie memang sudah sangat dinantikan oleh para fans Arema, Aremania.
Selama ini, Aremania harus menunda keinginan mereka melihat aksi Ajie lantaran ia harus mengikuti pemusatan latihan bersama timnas Indonesia.
(Baca Juga: Ini Bukti Barcelona adalah Raja Copa Del Rey, Juara atau Tidak Urusan Nanti!)
Tampil perdana bersama Arema, Aji memberi kesan bagus. Meski gagal clean sheet, Ajie tetap mempesona dengan aksi-aksinya.
Aji mengakhirnya pertunjukkan malam itu dengan menyapa Aremania yang berada di tribun timur Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang.
Kiper Arema FC, Kartika Ajie, berjalam meninggalkan lapangan usai laga melawan PSIS Semarang pada laga pekan kedua Piala Presiden 2018 Grup E di Stadion Kanjuruhan Malang, Jawa Timur, Kamis (25/01/2018) malam.(SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)
Pelatih Kiper Arema FC, Yanuar Hermansyah (kiri), berjalan mendekati kiper Kartika Ajie, usai laga melawan PSIS Semarang pada laga pekan kedua Piala Presiden 2018 Grup E di Stadion Kanjuruhan Malang, Jawa Timur, Kamis (25/01/2018) malam.(SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)
Kiper Arema FC, Kartika Ajie, membalas tepuk tangan pendukung Arema, Aremania, usai laga melawan PSIS Semarang pada laga pekan kedua Piala Presiden 2018 Grup E di Stadion Kanjuruhan Malang, Jawa Timur, Kamis (25/01/2018) malam.(SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)
Komentar