Sriwijaya FC bakal kemungkinan besar tanpa dua pilar lini belakang mereka pada perempat final Piala Presiden 2018. Namun, pelatih Rahmad Darmawan siap mengambil solusi jitu untuk mencari sosok pengganti.
Dua pemain belakang Sriwijaya FC yang bakal absen lantaran cedera yakni Mahamadou N'Diaye dan Novan Setya Sasongko.
Sementara itu, Rahmad Darmawan menyebut sudah menyiapkan pengganti para pemain yang bakal absen tersebut.
(Baca Juga: Sukses Tekuk Bali United, Chiangrai United Gagal Lolos ke Liga Champions Asia Usai Ditekuk Oscar Dkk)
“Untuk bek tengah pengganti N'Diaye, kami ada Hamka Hamzah, Saepulloh Maulana, Ahmad Faris atau Berry Rahmada," kata pelatih yang kerap disapa RD ini, seperti dilansir BolaSport.com dari sumsel.tribunnews.com.
"Sedangkan bek kiri juga ada tiga pemain yang bisa dicoba nanti, seperti Zalnando, Samuel Christianson, atau Alfin Tuasalamony,” ucapnya menanmbahkan.
Dalam beberapa sesi latihan terakhir, dua pemain tersebut harus menepi dan menjalani program latihan secara terpisah dari tim utama Sriwijaya FC.
(Baca Juga: Daftar Nomor Punggung Pemain Indonesia di Liga Malaysia, David Laly Gagal Pakai Angka Favorit)
Keduanya menepi karena dibekap cedera yang didapat pada laga pamungkas Grup A fase penyisihan Piala Presiden 2018 saat bertemu PSMS Medan, Jumat (26/1/2018).
Sementara itu, dokter tim Sriwijaya FC, El Amin menyebut satu pemain lain yang sempat menjalani pemulihan cedera, Samuel Christianson siap main lagi.
"Untuk Samuel, kondisinya sudah 99 persen dan hanya menyisakan satu persen lagi," ujar El Amin.
(Baca Juga: Kualitas Achmad Jufriyanto Membuat Pelatih Kuala Lumpur FA Lega)
"Soal yang satu persen, karena yang paling sulit dari proses penyembuhan cedera adalah traumatik. Tadi, dia mengaku masih ragu-ragu dan takut saat menghadapi bola-bola tanggung," tuturnya.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | sumsel.tribunnews.com |
Komentar