PSMS Medan ternacam tak diperkuat dia pilar andalannya pada babak delapan besar Piala Presiden 2018.
Tim berjulukan Ayam Kinantan akan bersua lawan tangguh, Persebaya Surabaya, di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (3/2/2018).
Kedua pemain andalan PSMS yang diperkirakan batal memperkuat tim, yakni Muhammad Roby dan Frets Butuan.
Saat latihan terakhir di Kebun Bunga, Medan, Rabu (31/1/2018) kemarin memang Roby dan Frets berlatih terpisah.
(Baca Juga: Piala Presiden 2018 - Dua Kesebelasan 8 Besar yang Berstatus Tim Finalis)
"Ada yang meragukan Roby dan Frets, mereka lagi mengalami cedera ringan. Tapi, dua-duanya saya bawa. Saya yakin, pada saat main lawan Persebaya bisa diturunkan," kata Djadjang Nurdjaman, pelatih PSMS.
Namun, lanjut Djadjang, pelatih asal Majalengka tersebut mengaku sudah menyiapkan pengganti jika keduanya gagal bergabung.
Untuk peran Roby, nanti akan ada nama Roni Fatahila dan pos Frets Butuan akan dihuni oleh Antoni Nugroho dan Erwin Ramdani.
"Peran mereka sangat berpengarug juga buat tim. Tapi kami juga sudah ada pemain penggantinya jika sampai hari H mereka belum siap tampil," ungkapnya menambahkan.
Editor | : | Stefanus Aranditio |
Sumber | : | medan.tribunnews.com |
Komentar