Direktur Utama Persija Jakarta, Gede Widiade, memnyampaikan informasi terbaru terkait kondisi cedera yang membekap Ivan Carlos.
Ivan Carlos itu harus menepi dari rumput hijau setelah mengalami cedera saat Persija bertemu Mitra Kukar pada babak delapan besar Piala Presiden 2018 yang dihelat di Stadion Manahan, Solo, Minggu (4/2/2018).
Gede mengatakan, pemain asal Brasil tersebut telah melakukan pemeriksaan bersama dokter tim Persija, Donny Kurniawan, di Rumah Sakit Premier Bintaro, Tangerang Selatan, Senin (5/2/2018) malam WIB.
(Baca Juga: 10 Pemain yang Patut Diwaspadai di Piala AFC 2018, Ada Striker Naturalisasi Indonesia)
Hasilnya, pemain kelahiran 28 tahun yang lalu itu mengalami cedera metatarsal 5. Selain itu, ia akan menjalani operasi pada Selasa (6/2/2018) sore di rumah sakit tersebut.
"Dokter tim Persija sudah melakukan konsul ke doker Orthopedi di kawasan Bintaro malam ini. Kami sampaikan bahwa, Ivan mengalami cedera metatarsal 5 dan harus segera dilakukan tindakan operasi secepatnya," jelas Gede Widiade, seperti dilansir BolaSport.com dari laman resmi Persija Jakarta.
"Kemungkinan besar, Ivan akan absen sekitar 3-4 bulan. Kami jelas terpukul dengan kejadian ini," ucap Gede menambahkan.
Gede juga berharap agar Ivan Carlos bisa segera pulih dari cederanya tersebut. Seluruh pemain Persija tetap memberikan dukungan penuh kepadanya.
"Kami tetap memberikan support kepada Ivan agar tetap tegar," jelasnya.
(Baca Juga: Luis Milla Ingin Pemain Belanda Milik Bali United Ini Dinaturalisasi)
"Semua rekan-rekan Ivan juga memberikan dukungan kepadanya agar tabah dan tetap semangat menghadapi cedera ini," imbuh Gede.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | persija.id |
Komentar