Kapten Bali United Fadhil Sausu mengakui timnya kelelahan atas hasil-hasil minor dalam empat pertandingan terakhir di semua ajang.
Sejak dikalahkan Yangon United pada pertandingan pertama Piala AFC 2018, Bali United hanya bisa meraih satu kemenangan.
Yakni saat melawan Sriwijaya FC pada semifinal leg kedua Piala Presiden 2018.
Dua pertandingan lainnya, Serdadu Tridatu kalah dari Persija Jakarta 0-3 pada final Piala Presiden dan ditahan imbang Global Cebu pada pertandingan kedua Piala AFC.
Kapten Bali United Bicara Potensi Timnya Lolos dari Fase Grup Piala AFC 2018 https://t.co/hVu7LmZTcY
— BolaSport.com (@BolaSportcom) March 2, 2018
"Mungkin pemain kelelahan karena di satu sisi kami juga harus main di Piala Presiden lalu lanjut Piala AFC juga," ujar Fadhil kepada wartawan di Hotel Sultan Jakarta, Jumat (2/3/2018).
(Baca Juga: Real Madrid Bakal Jual 10 Pemain, Termasuk Teman Kesayangan Cristiano Ronaldo)
"Semua sudah kami serahkan ke manajemen dan semua pemain selalu siap. Kami kalah di pertandingan pertama Piala, kalah piala presiden yang termasuk pramusim, sekarang kami sudah fokus untuk Piala AFC," ujarnya.
Saat ini Bali United tengah bersiap untuk menjalani laga ketiga Piala AFC dengan menghadapi wakil Vietnam, FLC Thanh Hoa di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Rabu (7/3/2018).
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar