Bali United akan melawan Thanh Hoa pada lanjutan Grup G Piala AFC 2018 di My Dinh Stadium, Hanoi, Selasa (13/3/2018).
Terkait laga tersebut, bek Bali United, Ahn Byun Keon, mengaku akan menemui kesulitan lantaran melakoni laga tandang.
Salah satunya terkait perjalanan udara yang memakan waktu dan membuat pemain kelelahan.
"Karena kami away, dan pasti kami lelah dalam perjalanan ke Vietnam. Jadi semuanya pasti akan sulit,” ujar Ahn Byun Keon seperti dikutip BolaSport.com dari Tribun Bali.
(Baca Juga: Jepang Gunakan Pemain Lebih Muda, Final Jenesys 2018 Tetap Membanggakan Bagi Timnas U-16 Indonesia)
Namun, pemain asal Korea Selatan itu yakin Bali United sangat siap dan akan membawa tiga poin dari Vietnam.
"Bisa lihat sekarang, chemistry di lini belakang makin baik. Komunikasi bagus juga, dan secara team work kami makin siap," katanya.
"Thanh Hoa secara kualitas bagus. Kuncinya kurangi kesalahan di lini belakang," ujar Byung-keon.
(Baca Juga: Ragu atas Keseriusan Egy Maulana, Wartawan Polandia Sampai Tanyakan Hal Mengejutkan Ini)
Lebih lanjut, demi meraih kemenangan pemain 29 tahun itu menghimbau rekan setim untuk kompak dan semangat.
“Saya pikir jika bermain away, semua harus kompak, dan fight. Dan setelah itu kita akan lihat hasilnya," tutupnya.
Modal bagus dimiliki pasukan Widodo Cahyono Putra kontra Thanh Hoa di laga sebelumnya.
Bermain di Stadion I Wayan Dipta, Bali, Rabu (7/3/2018), Stefano Lilipaly dan kolega berhasil menang meyakinkan dengan skor 3-1.
Editor | : | Andrew Sihombing |
Sumber | : | http://bali.tribunnews.com |
Komentar