Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) turut menyoroti bergabungnya Egy Maulana Vikri dengan klub Liga Polandia, Lechia Gdansk.
Egy Maulana Vikri, secara resmi diperkenalkan oleh klub Polandia, Lechia Gdansk, pada hari Minggu (11/3/2018).
Di Lechia, pemain asal Medan ini akan mendapat kontrak berdurasi 3 tahun dan berakhir pada 2021.
Yang menarik, Egy mendapat nomor punggung 10 di tim barunya tersebut.
Rupanya kabar tersebut ikut menyedot perhatian Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC).
Akun instagram official AFC ikut me-repost postingan terbaru Egy Maulana Vikri.
Postingan tersebut kemudian mendapatkan banyak komentar dari netizen.
(Baca Juga: Aduhai, Bali United Kedatangan WAGs Baru yang Cantiknya Tak Terbantahkan)
@mhdfaauzi_: "Tetap semangat dan sukses selalu"
@agus_tri_maulidyanto: "Wee akhirnya di notice afc selamat egy haha"
Editor | : | Fabianus Riyan Adhitama |
Sumber | : | instagram.com/egymaulanavikri |
Komentar