Sebanyak 600 suporter Johor Darul Takzim (JDT) sudah datang ke Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, untuk mendukung tim kebanggaannya melawan Persija Jakarta, Selasa (10/4/2018).
Tak hanya laki-laki, tetapi juga ada wanita yang datang ke Kota Jakarta sejak Senin (9/4/2018).
Selain berkunjung ke SUGBK, para suporter JDT juga menikmati suasana Kota Jakarta. Salah satunya adalah Nurul Haq yang mencoba berjalan-jalan ke sekitaran Monas, Gambir, Jakarta Pusat, bersama teman-temannya.
Haq mengatakan bahwa Jakarta merupakan kota yang sangat macet. Apa yang terjadi di Jakarta berbeda dengan Johor Malaysia.
"Kemacetan di sini tiga kali lipat dari Johor," kata Haq saat ditemui di sekitaran SUGBK, Selasa (10/4/2018) sore WIB.
"Itu saya rasakan ketika pergi ke Monas dan kembali ke hotel di daerah Senayan."
"Tapi saya sudah tahu kalau di Jakarta macet, jadi saya siapkan mental yang lebih untuk berada di sini," ucap Haq yang juga merupakan ketua kordinasi suporter JDT di SUGBK.
Live Tweet @BolaSportcom Piala AFC 2018 Persija Vs Johor Darul Takzim Stadion GBK Selasa (10/4/2018) 18.30 WIB Live RCTI dan FOX Sports #PersijaDay #JDT #AFCCup2018 #PialaAFC2018 pic.twitter.com/R3yvdBuYvH
— BolaSport.com (@BolaSportcom) April 10, 2018
Tak hanya Haq, komentar Jakarta sangat macet juga diungkapkan oleh Suhaila.
Wanita berusia 43 tahun itu mencoba bersabar dengan kemacetan yang melanda Ibu Kota Indonesia.
Suhaila datang ke Jakarta demi mendukung Harimau Selatan melawan Macan Kemayoran.
Ia datang bersama adiknya dan juga teman-temannya yang berasal dari Johor.
"Saya kaget dengan macetnya Jakarta ketika dari Bandara Soekarno Hatta menuju hotel di Senayan, ini macetnya melebihi Johor," ucap Suhaila.
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar