Pelatih Home United, Aidil Shahrin, mengakui timnya sedikit mengalami kerugian jelang melawan Persija Jakarta dalam laga semifinal Zona ASEAN Piala AFC 2018 di Stadion Jalan Besar, Singapura, Selasa (8/5/2018).
Kerugian itu karena sebelum berjumpa Persija, Home United melakukan pertandingan melawan Warriors yang berakhir 3-3 dalam Liga Singapura di Stadion Jalan Besar, Sabtu (5/5/2018).
Sementara Persija tidak melakukan pertandingan melawan Persib Bandung karena tidak mendapatkan izin keamanan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, pada Sabtu (28/4/2018).
Laga tersebut ditunda oleh PT Liga Indonesia Baru (LIB) sampai 30 Juni 2018.
Tak hanya melawan Persib, laga Persija kontra Perseru Serui di Liga 1 2018 yang semestinya digelar pada 6 Mei 2018 resmi ditunda sampai 3 Juni 2018.
Penundaan itu karena Persija harus sudah berada di Singapura pada 6 Mei 2018 untuk menghadapi Home United.
Aidil menilai penundaan pertandingan Persija di Liga 1 2018 membuat Macan Kemayoran lebih siap.
Tim berjulukan Macan Kemayoran ini memiliki waktu 12 hari untuk menyiapkan laga ini.
Henhen Herdiana Tak Terbeban dengan Status Pemain Inti Persib https://t.co/3BxfKkewBc
— BolaSport.com (@BolaSportcom) May 7, 2018
Ketimbang Home United yang merasakan kelelahan dengan agenda yang padat tersebut.
"Tentu ini menjadi keuntungan bagi Persija yang pemainnya bisa istirahat lama untuk melawan kami," kata Aidil saat sesi jumpa pers di Singapura, Senin (7/5/2018).
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar