PSIS Semarang berhasil memenangkan laga uji coba kontra Malang United dengan empat gol tanpa balas di Stadion Citarum, Kota Semarang pada Sabtu (23/6/2018).
Pada laga uji coba ini, PSIS sukses mencetak empat gol dari tiga pemain yang berbeda.
Dilansir Bolasport.com dari media PSIS, keempat gol tersebut dicatat oleh Gustur Cahyo Putro, Melcior Majefat, dan Bayu Nugroho (dua gol).
Sang juru kunci Liga 1 ini langsung unggul cepat pada menit kedua lewat gol dari Gustur Cahyo Putro.
(Baca juga: Mulai Hari Ini, Persela Lamongan Kehilangan Sosok Pemimpin)
Jual beli serangan terjadi antara kedua tim, terbukti dengan beberapa peluang yang tercipta.
Pada menit ke-21, Melcior Majefat berhasil mengecoh penjaga gawang Malang United dan mencatatkan namanya di papan skor.
Babak pertama pun berakhir untuk keunggulan tim berjulukan Mahesa Jenar dengan dua gol tanpa balas.
Di babak kedua, PSIS kembali mampu memperlebar keadaan.
(Baca juga: Tak Lagi Dipanggil Timnas U-23, Begini Rupanya Kondisi Terakhir Ilija Spasojevic)
Dua gol dicetak oleh penyerang PSIS, Bayu Nugroho pada menit ke-65 dan menit ke-68.
Alhasil, PSIS pun menang dengan skor 4-0 atas kontestan Liga 3, Malang United.
Empat pemain lokal tersebut sukses menunjukkan kualitas mereka di hadapan Malang United.
Kemenangan ini dapat menjadi bekal bagi anak asuh Vincenzo Alberto Annese untuk kembali tampil optimal di ajang Liga 1 2018.
(Baca juga: Jika Resmi Gaet Eks Bomber Persija, PSIS Semarang Bakal Samai Persipura)
Editor | : | Ramaditya Domas Hariputro |
Sumber | : | instagram.com/psisfcofficial |
Komentar