Kiper timnas Korea Selatan (Korsel) Jo Hyeon-woo, ungkap misi pribadi yang ingin diraihnya usai menjuarai sepak bola Asian Games 2018.
Jo Hyeon-woo tengah naik daun atas penampilan gemilannya bersama timnas Korsel pada gelaran Piala Dunia 2018 di Rusia belum lama ini.
Dia juga tampil gemilang dan menjadi pemain penting timnas U-23 Korsel meraih medali emas sepak bola Asian Games.
Ditemui seusai laga final kontra timnas U-23 Jepang di Stadion Pakansari, Bogor, Sabtu (1/9/2018), Jo Hyeon-woo mengaku ingin bermain di Eropa.
(Baca juga: Son Heung-min Sarankan Pemain U-23 Korsel Berkarier di Eropa)
"Saya sadar ada banyak fans yang berharap banyak pada saya. Saya akan mencoba dan membuktikan bahwa saya bisa bermain di Eropa," kata Jo Hyeon-woo kepada wartawan.
"Saya berharap fans juga memberikan dukungan untuk bisa mewujudkan hal ini," ujarnya.
(Baca juga: Son Heung-min Bungkam soal Wajib Militer Setelah Bantu Korsel Raih Emas Sepak Bola Asian Games 2018)
Kiper berusia 26 tahun itu sejauh ini baru bermain untuk 1 klub Korsel sejak awal kariernya yakni Daegu FC sejak 2013.
Pria berpenampilan nyentrik karena gaya rambutnya itu mengaku puas dengan keterlibatannya bersama Korsel sejauh ini.
"Saya sangat senang sekarang, saya juga berjanji akan bekerja keras 100 persen untuk timnas senior," tuturnya.
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar