Gelandang Persib Bandung, Puja Abdillah, tak ingin menganggap remeh lawannya di Piala Indonesia 2018.
Persib Bandung akan dijamu oleh PSCS Cilacap pada babak 64 besar Piala Indonesia di Stadion Wijayakusuma, Rabu (5/12/2018) pukul 15.00 WIB.
Pada pertandingan tersebut, Puja tak ingin meremehkan PSCS Cilacap yang berada di kompetisi kasta bawah, yakni Liga 3.
Dilansir BolaSport.com dari persib.co.id, Puja mengaku, lawan yang berhadapan dengan Persib selalu memiliki ambisi tinggi untuk menang.
(Baca juga: Paulo Dybala, Satu-satunya Korban Kedatangan Cristiano Ronaldo ke Juventus)
"Saya pribadi tidak pernah menganggap remeh lawan. Kami semua juga tahu, setiap lawan yang bertemu dengan Persib selalu punya motivasi yang berlipat. Jadi, harus tetap fokus melawan PSCS di kandangnya nanti," kata Puja kepada persib.co.id.
Gelandang dengan nomor punggung 27 itu mengaku akan memanfaatkan dengan maksimal kepercayaan yang diberikan oleh pelatih Persib, Roberto Carlos Mario Gomez.
"Saya siap main fight jika mendapat kepercayaan dari coach Mario Gomez. Intinya kami harus fokus dan serius bermain sampai menit akhir, jangan lihat siapa lawannya," ujarnya.
Baca juga artikel menarik lainnya:
- 4 Benang Kusut Inter Milan yang Harus Segera Dibenahi Luciano Spalletti
- AC Milan Jadi Peminat Pertama Gelandang Terbuang Barcelona
- Kebersamaan Mandzukic dan Cristiano Ronaldo: Sumber Kemandulan Paulo Dybala
- Hasil Undian Kualifikasi Euro 2020 - Jerman dan Belanda Satu Grup
- Moncernya Penampilan Sepupu Steven Gerrard Bersama Liverpool
Editor | : | Thoriq Az Zuhri Yunus |
Sumber | : | persib.co.id |
Komentar