Inilah live report dari BolaSport mencoba melaporkan jalannya balapan MotoGP seri ke-11 di Sirkuit Red Bull, Austria, Minggu (13/8/2017)
Finis: 1. Andrea Dovizioso, 2. Marc Marquez, 3. Dani Pedrosa, 4. Jorge Lorezo, 5. Johann Zarco, 6. Maverick Vinales, 7. Valentino Rossi, 8. Alvaro Bautista, 9. Loris Baz, 10. Mika Kallio.
Last lap!: Dovi berhasil menjadi yang tercepat di balapan seri ke-11 MotoGP Austria 2017. Diikuti oleh Marc Marquez dan Pedrosa. Balapan yang begitu menegangkan karena terjadi saling menyusul di tikungan akhir antara Dovi dan Marquez.
It doesn't get any better than this!
Down to the last lap, last corner, last second... #AustrianGP
@AndreaDovizioso @marcmarquez93 pic.twitter.com/41sKv87KoP
— MotoGP™ (@MotoGP) August 13, 2017
Lap 27: Posisi terdepan masih ditempati Dovi diikuti Marquez dan Pedrosa.
Lap 26: Jarak antara Dovi dan Marquez sedikit menjauh. Sementara itu, Pedrosa masih berada di posisi tiga dan terpaut jauh dengan Marquez.
Lap 25: Posisi sementara dari yang terdepan adalah Dovi, Marquez, Pedrosa, Lorenzo, Zarco, Vinales, dan Rossi ketujuh.
Lap 24: Vinales berada di posisi enam, Rossi ketujuh. Pada tayangan ulang Jack Miller terjatuh di tikungan sembilan.
Lap 23: Dovi berhasil menjadi yang pertama setelah itu diikuti Marquez dan Pedrosa. Pada adegan tayang ulang perebutan posisi satu terjadi begitu sengit.
Lap 22: Perebutan posisi satu cukup sengit! Dovi dan Marquez saling berebut posisi terdepan. Pedrosa berusaha bergabung dalam perebutan posisi satu.
Lap 21: Marquez berhasil menyusul Dovi. Posisi ketiga masih ada Pedrosa yang berusaha bergabung di barisan terdepan. Sementara itu Rossi berada di posisi tujuh.
Lap 20: Dovi berusaha dikejar Marquez. Posisi sementara dari terdepan adalah Dovi, Marquez, dan Pedrosa.
Lap 19: Dovi berhasil menjadi yang terdepan setelah menyusul Marquez di trek lurus.
Lap 18: Pedrosa berhasil menyusul Lorenzo. Akan tetapi, Lorenzo berhasil membalas dan berada di posisi tiga.
Lap 17: Duel terjadi antara Pedrosa dan Lorenzo untuk memperebutkan podium tiga.
Lap 16: Valentino Rossi semakin jauh dari barisan depan. Sepertinya akan terjadi duel antara Dovi dan Marquez.
Lap 15: Marquez semakin menjauh di depan. Pedrosa mau menyalip Lorenzo untuk memperebutkan posisi tiga.
Lap 14: Posisi tiga pertama adalah Marquez, Dovi, Lorenzo, Pedrosa. Sementara itu, Vinales berhasil menyalip Rossi. Rossi berada di posisi tujuh.
Lap 13: Zarco berhasil menyalip Rossi. Rossi berada di posisi enam. Pedrosa empat. Zarco lima.
Lap 12: Perebutan posisi satu terjadi antara Marquez, Dovi, dan Lorenzo.
Lap 11: Marquez semakin mendekat kepada Jorge Lorenzo yang berada di posisi pertama.
Lap 10: Posisi sementara dari terdepan adalah Lorenzo, Marquez, Dovizioso, dan Rossi.
Lap 9: Jarak antara Marquez dan Dovizioso semakin dekat. Marquez berhasil menyalip.
Lap 8: Kini giliran Zarco yang berusaha ikut dibarisan kedua, Zarco berusaha merebut posisi empat dari Rossi.
Lap 7: Posisi sementara saat ini Lorenzo masih memimpin, Dovizioso kedua, Marquez ketiga, Rossi keempat. Urutan dua sampai empat sangat dekat.
Lap 6: Zarco berhasil menyusul Vinales dan berada di posisi 6.
Lap 5: Valentino Rossi berusaha mendekati barisan depan. Sebaliknya hal ini tidak diikuti Vinales yang ternyata semakin menjauh.
Lap 4: Jorge Lorenzo masih menjadi yang terdepan, Dovizioso berusaha mengambil posisi kedua tetapi belum bisa.
Lap 3: Zarco menyalip Pedrosa dan Lorenzo masih memimpin balapan. Folger harus masuk pit lane karena bermasalah pada motor.
Lap2: Lorenzo memimpin jauh pada balapan kali ini, sementara itu duo Yamaha saling salip pada lap ini.
Lap 1: Posisi pertama adalah Lorenzo diikuti Marc Marquez, dan Dovizioso. Valentino Rossi masih di posisi empat, diikuti Maverick Vinales.
Start!: Posisi terdepan adalah Lorenzo, Marquez, dan Dovizioso. Rossi berada di posisi empat.
Warm up sudah dilakukan pada pukul 19:00 WIB.
18:57 WIB, Ini adalah pole position ke-70 bagi Marc Marquez, dan menjadi pebalap dengan pole position terbanyak di atas Valentino Rossi serta Jorge Lorenzo.
Posisi start 1-12:
- 1. Marc Marquez, 2. Andrea Dovizioso, 3. Jorge Lorenzo
- 4. Maverick Vinales, 5. Dani Pedrosa, 6. Johann Zarco
- 7. Valentino Rossi, 8. Dani Pedrosa, 9. Cal Crutchlow
- 10. Andrea Iannone, 11. Karel Abraham, 12. Loris Baz
Editor | : | Ignatius Wijayatmo |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar