Pebalap asal Spanyol, Maverick Vinales mengaku terkejut dengan kemajuan yang ditampilkan duo Repsol Honda saat balapan GP Austria, Minggu (13/8/2017).
2 pebalap tim Repsol Honda berhasil naik podium pada balapan yang digelar di Red Bull Ring, Spielberg, Austria.
Marc Marquez berhasil finish di posisi ke-2 diikuti Dani Pedrosa dibelakangnya.
Maverick Vinales ikut berkomentar tentang hasil yang diraih 2 pebalap Repsol Honda tersebut di GP Austria.
"Sejujurnya hal tersebut juga membuatku terkejut," ujar Maverick Vinales seperti dilansir BolaSport.com dari Crash.
Maverick Vinales mengungkapkan jika akselerasi dari Honda cukup fantastis.
#MotoGP at its very best!
Relive the #AustrianGP OnDemand with VideoPass:
— MotoGP (@MotoGP) August 14, 2017
https://t.co/urcTWuE5K8 pic.twitter.com/Au6f52Zc4J
"Ketika saya berada di belakang Dani Pedrosa, dia berhasil memanfaatkan kelebihannya pada aspek akselerasi," kata pebalap pemilik nomor 25 tersebut.
Meski begitu, Maverick Vinales masih mengungkapkan jika motor Yamaha juga memiliki aspek yang kompetitif.
Usai raih hasil buruk di GP Austria, Yamaha akan melakukan tes tertutup di Misano akhir pekan ini.
Tim Yamaha akan mempersiapkan diri untuk seri MotoGP Inggris di Sirkuit Silverstone yang akan digelar pada 27 Agustus 2017.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | crash.net |
Komentar