Rossi melakukan balapan cukup baik akan tetapi Rossi terjatuh ketika hendak menyalip Casey Stoner di tikungan.
Sayangnya motor Rossi menyenggol motor Stoner ketika terjatuh sehingga keduanya pun keluar lintasan.
Ketika balapan usai Rossi yang masih mengenakan baju balap lengkap mendatangi paddock Honda untuk meminta maaf kepada Casey Stoner.
(Baca Juga: Diva Ismayana Optimistis Hadapi Supermoto Seri Australia )
"Apa bahumu baik-baik saja?" kata Stoner dikutip BolaSport.com dari film Hitting The Apex.
Rossi pun kemudian mengaku baik-baik saja kemudian meminta maaf.
Selanjutnya Stoner pun berkata kepada Rossi demikian.
"Jelas sekali jika ambisimu melebihi bakatmu," kata Stoner.
Beberapa tahun kemudian Valentino Rossi masih ingat tentang kejadian itu.
(Baca Juga: Doni Tata Gagal Naik Podium di Kelas SM Open pada Supermoto 2017 di Malang )
Editor | : | Ignatius Wijayatmo |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar