Pebalap tim Ducati, Andrea Doviziso, belum menyerah untuk bertarung dalam perebutan titel juara dunia MotoGP 2017.
Setelah tampil hebat saat balapan MotoGP Jepang, Minggu (15/10/2017), Andrea Dovizioso gagal melanjutkan performa impresifnya tersebut.
Saat balapan MotoGP Australia, Minggu (22/10/2017), Dovizioso hanya mampu finis posisi ke-13.
Padahal, rival terdekatnya dalam kejuraan, Marc Marquez, berhasil memenangi balapan di Sirkuit Philip Island.
"Saya masih yakin dengan titel juara dunia, saya tidak bisa memberikan persentase, tapi pasti rendah," kata Andrea Dovizioso seperti dikutip Bolasportcom dari Tuttomotoriweb, Senin (23/10/2017).
(Baca juga: MotoGP Australia 2017 - Valentino Rossi Sebut Andrea Iannone Bodoh, Apa Sebabnya?)
Dengan dua balapan tersisa, akan sangat sulit untuk memangkas jarak poin dari Marc Marquez yang saat ini berjarak 33 poin.
Andrea Dovizioso mampu menjadi juara dunia jika menang dalam dua balapan terakhir, dengan pengecualian Marc Marquez gagal finis pada dua balapan tersisa.
"Saya pikir sangat sulit untuk mendapatkan poin, sulit tapi bukan tidak mungkin," ujar Dovizioso menambahkan.
Saat ini Marc Marquez kokoh di puncak klasemen pebalap MotoGP dengan raihan 269 poin.
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | tuttomotoriweb.com |
Komentar