Pebalap tim Movistar Yamaha, Valentino Rossi, mengatakan peluangnya terbuka besar untuk memenangkan balapan MotoGP Malaysia yang akan digelar, Minggu (29/10/2017).
Valentino Rossi memulai sesi hari Sabtu (28/10/2017) dengan sangat baik.
Saat sesi latihan bebas ketiga, Valentino Rossi berhasil menjadi pebalap tercepat dengan catatan waktu 1 menit 59,947 detik.
"Ini adalah hari yang baik, karena saya kompetitif di pagi hari dan siang hari dalam tiga sesi," kata Valentino Rossi seperti dikutip Bolasportcom dari Tuttomotoriweb, Sabtu (28/10/2017).
(Baca juga: MotoGP Malaysia 2017 - Dani Pedrosa Tegaskan Tak Akan Bantu Marc Marquez)
Saat sesi latihan bebas keempat, Valentino Rossi hanya mampu berada di posisi kesembilan.
Namun pada babak kualifikasi, sembilan kali juara dunia itu berhasil menduduki posisi keempat dengan catatan waktu 1 menit 59,498 detik.
Rossi hanya terpaut 0,286 detik dari Dani Pedrosa yang saat kualifikasi berhasil mencatat waktu tercepat dan berhak meraih pole position.
"Pertarungan untuk podium dan memenangkan balapan terbuka sangat lebar, ada banyak pebalap yang bisa bersaing merebut podium,' ujar Valentino Rossi.
Dani Pedrosa, Johann Zarco, dan Andrea Dovizioso menjadi tiga pebalap yang akan memulai balapan di Sirkuit Sepang dari grid terdepan.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | tuttomotoriweb.com |
Komentar