Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Syarat Andrea Dovizioso untuk Menjadi Juara Dunia MotoGP 2017

By Nugyasa Laksamana - Minggu, 29 Oktober 2017 | 16:40 WIB
Pebalap Ducati Team, Andrea Dovizioso, bersiap mengikuti latihan ketiga GP Austalia di Sirkuit Phillip Island, Sabtu (21/10/2017).
PETER PARKS/AFP PHOTO
Pebalap Ducati Team, Andrea Dovizioso, bersiap mengikuti latihan ketiga GP Austalia di Sirkuit Phillip Island, Sabtu (21/10/2017).

Mungkin tak banyak yang menyangka Marc Marquez (Repsol Honda) dan Andrea Dovizioso (Ducati Team) akan bersaing ketat memperebutkan gelar juara dunia MotoGP 2017 hingga seri terakhir.

Lantas, siapakah yang akan memenanginya?

Sampai berakhirnya balapan GP Malaysia yang berlangsung di Sirkuit Sepang, Minggu (29/10/2017) sore, perebutan gelar juara dunia belum selesai.

Dovizioso sukses menjadi pemenang pada seri tersebut, sedangkan Marquez hanya finis di posisi ke-4.

(Baca juga: MotoGP Malaysia 2017 - Benarkah Jorge Lorenzo Membantu Andrea Dovizioso?)

Kini, Marquez menempati posisi pertama klasemen dengan raihan 282 poin atau unggul 21 angka atas Dovizioso yang berada di urutan kedua (261 poin).

Dengan demikian, gelar juara dunia MotoGP 2017 pun akan ditentukan pada seri terakhir yang berlangsung di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Spanyol, 12 November mendatang.

Secara matematis, Dovizioso masih bisa meraih gelar juara dunia dengan catatan wajib menjadi pemenang pada balapan GP Valencia.

Namun, kemenangan Dovizioso di Valencia belumlah cukup jika Marquez finis sebagai runner-up hingga posisi ke-11.

Syarat supaya bisa menjadi juara dunia, Dovizioso harus menang dan Marquez finis maksimal di posisi ke-13.

Seandainya berhasil menang pada GP Valencia, Dovizioso akan mendapat tambahan 25 poin dan secara keseluruhan mengemas 286 poin.

Adapun, jika Marquez finis di posisi ke-13, dia cuma menambah 3 poin dan secara keseluruhan bakal meraih 285 poin.

Dengan kata lain, Dovizioso akan keluar sebagai juara dunia MotoGP 2017 dengan keunggulan 1 poin atas Marquez.

(Baca juga: MotoGP Malaysia 2017 - Andrea Dovizioso: Pekan yang Sempurna bagi Saya)

Peluang Dovizioso menjadi juara dunia memang tergolong kecil.

Namun, seperti halnya pepatah 'bola itu bulat' dalam cabang olahraga sepak bola, di arena balap pun kerap terjadi ketidakpastian.

Berikut adalah sistem poin balapan MotoGP berdasarkan posisi finis.

Posisi 1 : 25 poin
Posisi 2 : 20 poin
Posisi 3 : 16 poin
Posisi 4 : 13 poin
Posisi 5 : 11 poin
Posisi 6 : 10 poin
Posisi 7 : 9 poin
Posisi 8 : 8 poin
Posisi 9 : 7 poin
Posisi 10 : 6 poin
Posisi 11 : 5 poin
Posisi 12 : 4 poin
Posisi 13 : 3 poin
Posisi 14 : 2 poin
Posisi 15 : 1 poin

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : MotoGP.com
REKOMENDASI HARI INI

Daftar Pelatih di ASEAN Cup 2024 - Termasuk Shin Tae-yong, Tim Peserta Ramai-ramai Rekrut Juru Taktik Jepang dan Korsel

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136