Valentino Rossi bercanda dengan berharap Franco Morbidelli tidak kompetitif di balapan MotoGP musim 2018.
Jelang belapan MotoGP Valencia para pebalap melakukan konferensi pers, Kamis (9/11/2017).
Pada saat konferensi pers turut hadir juga Valentino Rossi.
The Doctor pun kemudian mendapat pertanyaan fans dari penyelenggara MotoGP, apakah Rossi berpikir Franco Morbidelli sekompetitif Johann Zarco pada musim depan?
Rossi pun menjawab dengan bercanda sambil tertawa, "Saya harap tidak."
Akan tetapi, semua itu hanyalah jawaban tidak serius dari Valentino Rossi.
Sebaliknya, juara dunia sembilan kali tersebut melanjutkan dengan berkata bahwa sejujurnya ia berharap Morbidelli bisa kompetitif.
(Baca Juga: MotoGP Valencia 2017 - Marc Marquez: Seperti Biasanya Saya Akan 100%! )
Valentino Rossi juga menambahkan jika ia optimis terhadap anak didiknya tersebut.
"Saya sangat optimistis dengan Morbidelli, karena dia datang di momen yang tepat,"
"Dia juga siap untuk mengendarai motor MotoGP, jadi saya pikir dia bisa kompetitif," ujar Rossi dikutip BolaSport.com dari Twitter MotoGp.
Franco Morbidelli musim depan akan melakukan balapan dengan tim Marc VDS.
Pebalap Italia itu naik kelas usai kompetitif di Moto2 dan berhasil menggondol gelar juara Moto2 musim ini.
Editor | : | Ignatius Wijayatmo |
Sumber | : | twitter.com/motogp |
Komentar