Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gelar MotoGP 2017 Jadikan Marc Marquez Pebalap Termuda dengan 6 Titel Juara Dunia

By Diya Farida Purnawangsuni - Minggu, 12 November 2017 | 22:02 WIB
Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, melakukan selebrasi setelah memastikan diri menjadi juara dunia MotoGP 2017 pada GP Valencia yang berlangsung di Sirkuit Ricardo Tormo, Cheste, Valencia, Spanyol, Minggu (12/11/2017).
JOSE JORDAN/AFP PHOTO
Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, melakukan selebrasi setelah memastikan diri menjadi juara dunia MotoGP 2017 pada GP Valencia yang berlangsung di Sirkuit Ricardo Tormo, Cheste, Valencia, Spanyol, Minggu (12/11/2017).

Keberhasilan pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, merengkuh gelar MotoGP 2017 tak cuma sekadar menambah koleksi titel kelas premiernya menjadi empat, lebih dari itu, Marquez kini juga menjadi pebalap termuda dengan enam titel juara dunia.

Sebelumnya, status pebalap termuda dengan enam titel juara dunia balap motor ialah Geoff Duke (Inggris).

Duke memiliki enam gelar juara dunia pada usia 32 tahun setelah menjuarai musim balap 500cc (sekarang MotoGP) 1955.

Catatan usia Duke tersebut lebih tua delapan tahun dari umur Marquez saat ini.

Ketika menyelesaikan balapan terakhir musim balap MotoGP 2017 di Valencia, usia Marquez baru 24 tahun.

(Baca juga: Hasil MotoGP Valencia 2017 - Marc Marquez Sukses Kunci Gelar Juara Dunia)

Sejarah mencatat, ada tiga pebalap yang memiliki enam gelar juara dunia.

Selain Marquez dan Duke, ada pebalap asal Rhodesia (sekarang Zimbabwe), Jim Redman, yang juga mengoleksi enam titel juara dunia.

Redman berhasil meraih gelar juara dunia keenamnya pada usia 34 tahun atau 10 tahun lebih tua daripada Marquez sekarang.

Marquez resmi menjadi juara dunia MotoGP untuk kali keempat (keenam secara keseluruhan pada semua kelas balap) setelah menyelesaikan balapan di Valencia di posisi ketiga.

Melalui tambahan 16 poin, Marquez pun mengunci gelar juara dunia MotoGP 2017 dengan total 298 poin.

Dia unggul 37 poin atas rival terdekatnya, Andrea Dovizioso (Ducati), yang gagal mendulang satu poin karena terjatuh tujuh lap jelang balapan MotoGP Valencia tuntas.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : Twitter
REKOMENDASI HARI INI

Liga Voli Korea - Megawati Jangan Diremehkan, Rival Terkuat Mulai Ketar-ketir dengan Red Sparks yang Bisa Bikin Kena Mental

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136