Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

MotoGP Valencia 2017 - Ingin Tiru Johann Zarco, Maverick Vinales Malah Terjatuh di Sesi Pemanasan

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Senin, 13 November 2017 | 14:57 WIB
Pebalap tim Movistar Yamaha, Maverick Vinales, bersama manajernya, Paco Sanchez.
MOTOCICLISMO.ES
Pebalap tim Movistar Yamaha, Maverick Vinales, bersama manajernya, Paco Sanchez.

Maverick Vinales dan Valentino Rossi dianggap melakukan langkah mundur ketika menggunakan chassis motor musim 2016 pada balapan MotoGP Valencia, Minggu (12/11/2017).

Sebelumnya Vinales dan Rossi dijadwalkan untuk menguji chassis lama pada tes pra-musim yang akan berlangsung dua hari, 14-15 November 2017.

Hal ini dilakukan untuk membandingkan performa chassis 2016 dengan yang dipakai pada saat ini.

Tes ini dilakukan sebagai reaksi semenjak performa duo pebalap Movistar Yamaha terus dibanding-bandingkan dengan Johann Zarco.

Pasalnya Zarco yang menggunakan chassis lama hampir selalu finis di posisi yang lebih baik, terlebih ketika balapan memasuki seri-seri akhir.

Akan tetapi keputusan dadakan diambil Yamaha untuk menjajal chassis lebih awal demi lebih memahami perbedaan kedua motor mereka.

(Baca Juga: Daftar Penghargaan MotoGP 2017 di Semua Kelas )

Kesan bagus pun langsung didapat Vinales saat menjajalnya pada sesi pemanasan meski hanya melahap dua lap penuh.

Bahkan menurut Maverick Vinales, kecelakaan yang menimpa di sesi warm-up terjadi karena terlalu bersemangat mencoba komponen baru tersebut.

"Saya senang karena chassis bekerja sangat baik pagi ini," ujar Maverick Vinales seperti dilansir BolaSport.com dari Crash.

"Saya merasa sangat hebat pagi ini dengan chassis 2016. Meski hanya melakukan dua putaran, tapi saya merasa lebih baik dari akhir pekan ini."

(Baca Juga: MotoGP Valencia 2017 - Komentar Dani Pedrosa Usai Marc Marquez Melakukan Aksi Penyelamatan Luar Biasa)

Maverick Vinales pun berniat mencoba menemukan ritme bagus dengan chassis tersebut saat tes pramusim.

Pada balapan GP Valencia, Vinales hanya berhasil finis di posisi ke-12 sementara rekan setimnya, Valentino Rossi, di posisi kelima.

Di sisi lain, pebalap tim satelit Yamaha Tech3, Johann Zarco berhasil menjadi runner-up GP Valencia dan bahkan sempat memimpin jalannya race.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Doddy Wiratama
Sumber : crash.net

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
17
42
2
Arsenal
18
36
3
Chelsea
18
35
4
Nottm Forest
18
34
5
Newcastle
18
29
6
Bournemouth
18
29
7
Man City
18
28
8
Fulham
18
28
9
Aston Villa
18
28
10
Brighton
18
26
Klub
D
P
1
Persebaya
17
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
17
31
4
Arema
17
28
5
Bali United
16
27
6
PSM
16
27
7
Persik
17
27
8
Borneo
17
26
9
PSBS Biak
17
25
10
Dewa United
17
25
Klub
D
P
1
Atlético Madrid
18
41
2
Real Madrid
18
40
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Atalanta
17
40
2
Napoli
17
38
3
Inter
16
37
4
Lazio
17
34
5
Fiorentina
16
31
6
Juventus
17
31
7
Bologna
16
28
8
Milan
16
26
9
Udinese
17
23
10
Roma
17
19
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X