Jorge Lorenzo mengaku senang dengan hasil tes pramusim MotoGP yang berlangsung pada tanggal 14-15 November 2017 lalu.
Menghabiskan dua hari tes untuk menguji coba motor musim lalu, Lorenzo puas ketika tahu apa yang kurang dari motor mereka.
"Hari ini kami menguji ulang komponen musim kemarin, memastikan berbagai hal,"
"Penting untuk melanjutkan pekerjaan dan mencoba membuat motor lebih kompetitif. Saya tahu apa yang tidak kami miliki dan saya senang karenanya," ujar Jorge Lorenzo seperti dilansir BolaSport.com dari GPOne.
Ia pun telah memiliki permintaan khusus mengenai perbaikan pada motor barunya.
(Baca Juga: Kalahkan Warriors, Celtics Cetak 14 Kemenangan Beruntun)
Akan tetapi Lorenzo masih enggan menjelaskan secara rinci permintaannya itu.
"Ini permintaan pribadi saya. Tujuannya adalah untuk memiliki mesin yang lebih halus, karena yang kami miliki sekarang masih terlalu agresif,"
@lorenzo99 pic.twitter.com/6zLMsTZ0ne
— Loris baz (@lorisbaz) November 10, 2017
"Kami pasti perlu membuat suatu kemajuan dalam hal ketika motornya memasuki tikungan," ujar Jorge Lorenzo.
Sebelumnya Andrea Dovizioso juga menginginkan agar motor baru Ducati nantinya lebih responsif saat melibas tikungan.
Editor | : | Ignatius Wijayatmo |
Sumber | : | gpone.com |
Komentar