Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Andrea Iannone Bikin Cal Crutchlow Putuskan Hengkang Lebih Cepat dari Ducati

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Rabu, 6 Desember 2017 | 05:37 WIB
Pebalap asal Inggris, Cal Crutchlow (kanan) berbincang dengan manajer tim, Gigi Dall'Igna (kiri) saat menjalani tes pramusim MotoGP 2014 bersama tim Ducati.
DOK. DUCATI
Pebalap asal Inggris, Cal Crutchlow (kanan) berbincang dengan manajer tim, Gigi Dall'Igna (kiri) saat menjalani tes pramusim MotoGP 2014 bersama tim Ducati.

Tidak ada yang mengira kalau Ducati akan mampu tampil bagus pada kejuaraan MotoGP musim lalu lantaran pada tahun-tahun sebelumnya terus berada di bayang-bayang Honda dan Yamaha.

Sebelum kemenangan perdana di musim 2016, kedua pebalap Ducati lebih sering menjadi penggembira di barisan depan, termasuk Valentino Rossi yang dua musim (2011-2012) tampil membela tim tersebut.

Hal itu pula yang dikabarkan menjadi salah satu alasan Cal Crutchlow keluar setahun lebih awal setelah membela tim Borgo Panigale pada musim 2014.

Ia sendiri datang ke tim Ducati menggantikan Nicky Hayden untuk mendapat kontrak dua tahun mengendarai motor tim pabrikan.

Saat itu adalah pertama kalinya seorang Cal Crutchlow mengendarai motor spesifikasi terbaik setelah sebelumnya menggunakan motor lawas di tim pabrikan.

(Baca Juga: Ini Alasan Suzuki Lebih Memilih Andrea Iannone Dibandingkan Mempertahankan Aleix Espargaro)

Sayang Crutclow hanya menghabiskan satu musim saja bersama Andrea Dovizioso di Ducati setelah setuju untuk pindah ke tim LCR Honda pada musim berikutnya.

Keputusan yang cukup mengejutkan saat itu mengingat kesepakatan dengan Honda dicapai tidak sampai lima bulan bulan setelah dirinya menjalani musim debut bersama Ducati.

"Alasan saya meninggalkan Ducati? (Andrea) Iannone telah mendapat kontrak dan Dovi juga," kata Cal Crutchlow dikutip BolaSport.com dari Speedweek.

"Bahkan kalau saya memenangi kejuaraan MotoGP, saya tetap akan ditendang keluar," tuturnya lagi.

(Baca Juga: Markas Barcelona Akan Jadi Saksi Sejarah Baru di Dunia Olahraga Tinju?)

Di sisi lain, Crutchlow menolak anggapan kalau dirinya keluar karena tidak percaya dengan potensi Ducati untuk bisa tampil bagus di musim berikutnya.

Iannone sendiri saat itu masih membela tim satelit Pramac Racing walaupun dikabarkan mendapat dukungan penuh dari Ducati untuk menjadi salah satu calon pengisi lineup utama mereka.

Pebalap berjulukan The Maniac itu langsung ditunjuk Ducati untuk mengisi posisi yang ditinggalkan Cal Crutchlow pada musim selanjutnya.

Terlepas dari keputusannya tersebut, Crutchlow mengaku tidak menyesal telah meninggalkan Ducati dan berbesar hati memberikan ucapan selamat bagi mantan koleganya itu.

 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : speedweek.com
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga Champions Asia - Ronaldo Cetak Gol Nomor 908, Al Nassr Balas Membantai Timnya Hernan Crespo

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
12
33
2
Real Madrid
11
24
3
Atlético Madrid
12
23
4
Villarreal
11
21
5
Osasuna
12
21
6
Athletic Club
12
19
7
Real Betis
12
19
8
Mallorca
12
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Celta Vigo
12
16
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X