Pebalap tim Pramac Racing, Danilo Petrucci, menyebut motor Ducati saat ini sebagai motor terbaiknya selama berkiprah di MotoGP.
Danilo Petrucci kembali mendapatkan motor dengan spesifikasi yang sama seperti milik Andrea Dovizioso dan Jorge Lorenzo pada musim ini.
Sejak tes pramusim MotoGP 2018, Danilo Petrucci sudah menunjukkan performa yang bagus di atas motor Desmosedici GP18.
Bahkan, itu juga terlihat saat balapan GP Qatar, Minggu (18/3/2018), di mana dia berhasil finis posisi kelima di Sirkuit Losail.
"Sekarang kami dapat mengerjakan detailnya, karena jika anda memiliki satu yang bagus, anda dapat mencoba berbagai hal dan jika anda perlu kembali ke basis yang masih bagus," kata Danilo Petrucci dikutip BolaSport.com dari Tuttomotoriweb.
(Baca juga: Legenda MotoGP: Valentino Rossi Bungkam Semua Kritik)
"Yang penting adalah Anda bekerja dengan baik dalam hal akseleresi," ujar Danilo Petrucci lagi.
Motor baru Ducati kali ini mengalami perbaikan dalam hal pengereman saat memasuki tikungan.
"Jika Anda mengerem di awal tikungan anda harus berhati-hati agar motor tidak tergelincir, yang sayangnya terjadi dengan cepat pada 260 km/jam."
"Saya suka motor baru Ducati karena ini motor terbaik yang pernah saya kendarai di MotoGP," ujar Petrucci menambahkan.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | tuttomotoriweb.com |
Komentar