Sebagai seorang muslim, bulan Ramadhan adalah salah satu hal yang dinanti setiap tahunnya. Termasuk bagi pebalap Yamaha Tech3, Hafizh Syahrin, yang pada akhir pekan ini akan turun pada seri balap MotoGP Prancis.
Dalam sebuah wawancara bersama reporter MotoGP, Amy Dargan, Hafizh Syahrin nampak secara spontan menceritakan pengalamannya berpuasa ketika sedang menjalani balapan.
Padahal Dargan saat itu menanyakan bagaimana kondisi kesehatan Syahrin setelah mengalami cedera karena terjatuh ketika bersepeda.
"Terima kasih, saya merasa sehat. Saat ini saya belum memakan apapun. Saya mencoba berpuasa di sini," tutur Syahrin yang ditanggapi Dargan dengan ekspresi bingung.
"Karena, kami tidak melakukan apa-apa hari ini. Tapi bagi saya agak sulit untuk berpuasa pada akhir pekan ini," kata Syahrin kemudian.
(Baca juga: Jadwal Piala Thomas dan Uber 2018, Start 20 Mei Pukul 9.00 WIB)
Dargan, yang mendengar jawaban Syahrin tidak sesuai dengan pertanyaannya, mencoba kembali mengulangi pertanyaannya.
"Anda berbicara soal Ramadhan ya? Tapi saya bertanya soal kekhawatiran Anda mengenai kecelakaan ketika bersepeda," ujar Dargan sambil tertawa.
Sebagai informasi, dalam pertanyaan pertama Dargan menyebut kata "first thing" (pertama-tama, red) yang pengucapannya mirip dengan "fasting" atau berpuasa.
Dargan pun langsung mengungkapkan bahwa Syahrin masih tertidur pulas ketika dipanggil untuk melakukan wawancara.
Padahal saat itu waktu sudah menunjukkan pukul 11.00 atau satu jam sebelum tengah hari.
Syahrin yang baru sadar dengan isi dari pertanyaan Dargan merasa malu dan mengatakan bahwa dia masih mengantuk.
(Baca Juga: MotoGP Prancis 2018 - Jadwal Latihan Bebas hingga Lomba Live Trans 7)
"Maaf, saya merasa mengantuk di pagi hari," kata Syahrin sambil terkekeh-kekeh.
"Oke, soal kecelakaan, sekarang saya sudah merasa sangat baikan. Kondisi saya 100 persen normal dan kami akan melakukan yang terbaik," ucap pebalap berkebangsaan Malaysia tersebut.
Hafizh Syahrin sendiri akan menjalani balapan di kampung halaman dari tim yang dibelanya yaitu Tech3.
Perjuangan Syahrin di Sirkuit Le Mans akan dimulai dengan sesi latihan bebas kesatu (FP) yang digelar pada Jumat (18/5/2018) pukul 09.55 waktu setempat atau 14.55 WIB.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | MotoGP.com |
Komentar