Legenda MotoGP, Kenny Roberts Sr (Amerika Serikat) mengatakan bahwa ajang balap MotoGP adalah Kejuaraan Dunia terbaik.
Menurutnya, saat ini perlombaan berkembang semakin menjadi lebih baik jika dibandingkan dengan saat dirinya masih aktif di dunia balap.
Bukan hanya pebalap tim pabrikan yang bisa memenangkan balapan, tetapi pebalap tim satelit bisa berjuang untuk posisi terdepan.
"Apa yang terjadi dalam beberapa tahun terakhir? Perlombaan menjadi lebih baik dan lebih baik," kata Kenny Roberts Sr dikutip BolaSport.com dari MotoGP.
"Balapan tidak pernah begitu bagus dalam kegembiraan. Sekarang ada juga pebalap yang bisa memenangkan perlombaan dengan mesin dari tim satelit. Jika anda melihat Kejuaraan Dunia, MotoGP adalah yang terdepan," lanjutnya.
(Baca Juga: Bakal Didepak Suzuki, Andrea Iannone Semakin Dekat ke Aprilia)
Selain itu, faktor ban juga menjadi pemicu MotoGP semakin kompetitif pada saat ini.
"Ban memastikan bahwa terkadang semua pebalap berjuang untuk tempat yang sama di lintasan. Kecepatan menikung dan kemiringan jauh lebih besar dari era saya," kata Kenny Roberts Sr.
"Menurut pendapat saya, Kejuaraan Dunia MotoGP adalah acara paling menarik di dunia," ujar Kenny Roberts Sr.
Legenda balap asal Amerika Serikat menambahkan, jika kategori Moto2 dan Moto3 memiliki perbedaan yang tidak terpaut jauh dari MotoGP.
Akibatnya, para pebalap Moto2 yang promosi ke MotoGP, mampu cepat beradaptasi, seperti halnya Marc Marquez dan Johann Zarco.
Pada level yang sama, ajang MotoGP memang memiliki kepopuleran yang lebih ketimbang ajang World Superbike.
Kepopuleran para pebalap dari ajang balap lain belum mampu mengalahkan ketenaran dari Valentino Rossi cs.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | speedweek.com |
Komentar