Spekulasi tentang masa depan pebalap tim Ducati, Jorge Lorenzo, masih terus berkembang.
Hal tersebut dikarenakan Jorge Lorenzo dan tim Ducati belum menemui kata sepakat terkait perpanjangan kontrak kerja sama.
Padahal, kontrak Lorenzo saat ini akan selesai pada akhir musim 2018.
Kuat beredar bahwa Lorenzo bakal kembali ke pangkuan mantan timnya, Yamaha.
(Baca juga: Inilah Prediksi MotoGP Italia Menurut Sang Mantan Juara Dunia)
Namun, pebalap asal Spanyol itu tidak akan menjadi pebalap tim pabrikan lagi, melainkan sebagai pebalap tim satelit.
Di sisi lain, pihak Yamaha mengaku tidak keberatan andai Jorge Lorenzo mau menempati posisi tersebut.
Malah, bos Yamaha dan salah satu pebalap mereka, Valentino Rossi, menyambut baik hal itu.
Selain dikabarkan bakal balik ke eks tim yang dibelanya, ada juga rumor yang menyebut bahwa Lorenzo akan mengakhiri kariernya di dunia balap MotoGP alias pensiun.
Akan tetapi, kabar tersebut dibantah oleh Lorenzo.
(Baca juga: Valentino Rossi: Podium Saja Tidak Cukup!)
Jorge Lorenzo menegaskan bahwa dia akan terus menjalani balapan.
"Saya akan lanjut (balapan) untuk dua tahun ke depan dan saya belum akan pensiun," ucap Lorenzo yang dilansir BolaSport.com dari Autosport.
Mengenai tim mana Lorenzo akan berlabuh, ia hanya memberikan satu petunjuk yang singkat.
Lorenzo mengatakan bahwa mungkin akan ada informasi yang bisa ia dapatkan tentang masa depannya saat menjalani MotoGP Barcelona 2018.
"Nanti saya akan bersama dengan sebuah motor yang bagus," tutur Lorenzo.
"Hanya itu yang bisa saya sampaikan, saya kira di Montmello (Barcelona) saya akan mendapat informasi," tambah pebalap asal Spanyol tersebut.
(Baca juga: Debut di MotoGP Italia, Pebalap Malaysia Ungkapkan Tekad)
Kebersamaan Jorge Lorenzo dengan tim Ducati masih akan terus berlanjut setidaknya hingga MotoGP 2018 selesai.
Saat ini, Lorenzo dan tim Ducati sudah berada di Sirkuit Mugello untuk menjalani MotoGP Italia yang berlangsung pada 1-3 Juni 2018.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | Autosport.com |
Komentar