Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, sempat tampil cepat pada kualifikasi MotoGP Italia. Sayangnya, sebuah kesalahan kecil membuatnya harus puas start dari urutan enam.
Sementara itu, rival Marc Marquez, yakni Valentino Rossi akan start dari urutan terdepan karena sukses mencetak waktu tercepat.
Keberhasilan Rossi merebut pole position membuat Marc Marquez ikut memberikan komentarnya.
Grande Vale! #CheSpettacolo pic.twitter.com/qVjkP0wOTd
— MotoGP (@MotoGP) June 3, 2018
Marquez menganggap bahwa Rossi tampil beda ketika melaju di Sirkuit Mugello sejak sesi latihan bebas pertama (FP1) hingga kualifikasi.
"Valentino Rossi sedang berada di Italia dan saya melihat dia melaju sedikit berbeda dari biasanya," kata Marquez yang dilansir BolaSport.com dari Marca.
Lebih lanjut, Marquez memperkirakan laju Rossi yang berbeda tersebut disebabkan karena Rossi tampil di hadapan publik negaranya sendiri.
(Baca Juga: Ketika Rossi dan Marquez Tertawa Bersama karena Ulah Petrucci)
Marquez juga menganggap bahwa Rossi sudah hafal betul Sirkuit Mugello yang menjadi tempat gelaran seri MotoGP Italia.
"Ini (Mugello) adalah sebuah sirkuit yang sudah diketahui Rossi meski dengan mata tertutup," tutur Marquez.
Valentino Rossi punya rekor bagus di Sirkuit Mugello dengan catatan tujuh kemenangan yang diraihnya secara beruntun pada musim 2002 hingga 2008.
Namun demikian, sejak saat itu Rossi gagal kembali merebut podium tertinggi Sirkuit Mugello.
Termasuk pada musim 2014 ketika Marc Marquez lah yang keluar sebagai pemenang balapan.
(Baca Juga: Link Live Streaming MotoGP Italia 2018 Hari Ini dan Jadwal Tayang di Trans7)
Jika Marc Marquez sudah menganggap bahwa Valentino Rossi bisa tampil berbeda di Sirkuit Mugello, maka patut ditunggu persaingan The Doctor dan The Baby Alien pada sesi balapan MotoGP Italia.
Balapan seri keenam MotoGP Italia rencananya akan dilangsungkan pada Minggu (3/5/2018) mulai pukul 19.00 WIB.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | marca.com |
Komentar