Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ditinggal Pebalapnya, Tim Pramac Racing Justru Berikan Ucapan Selamat

By Bayu Nur Cahyo - Kamis, 7 Juni 2018 | 18:04 WIB
Danilo Petrucci dan Jack Miller.
MOTORSPORT.COM
Danilo Petrucci dan Jack Miller.

Pramac Racing dipastikan kehilangan Danilo Petrucci pada ajang MotoGP musim depan. Namun demikian, tim independen asal Italia tersebut justru merasa bangga atas kepindahan Petrucci menuju salah satu tim pabrikan Ducati.

Seperti diberitakan BolaSport.com sebelumnya, Petrucci akan bergabung dengan Ducati untuk satu musim mendatang.

Petrucci akan diproyeksikan sebagai rekan satu tim Andrea Dovizioso dan menggantikan posisi yang sebelumnya ditempati Jorge Lorenzo.

Sementara itu, meski Petrucci masih akan membela Pramac Racing hingga akhir musim, tim satelit tersebut sudah memberikan salam perpisahan yang mengharukan.

(Baca juga: Casey Stoner Nilai Rossi Lebih Buruk daripada Lorenzo)

Tim Pramac Racing menjelaskan bahwa sebenarnya sulit untuk melihat pebalap yang akrab disapa Petrux itu pergi.

"Tidak akan mudah untuk melihat Petrux pergi dari garasi kami setelah balapan di Valencia," kutipan resmi tim Pramac Racing yang dilansir BolaSport.com dari Pramacracing.com.

"Namun, kami tidak bisa menyembunyikan bahwa kami bergetar dengan kepastian bahwa pebalap kami yang paling lama di tim, yang paling banyak meraih hasil bagus, masih akan menjadi tetangga," tambah tim Pramac Racing.

(Baca juga: Inilah Tanda Dani Pedrosa Sudah Punya Tim Baru Setelah Didepak Honda)

Pramac Racing memang sudah lama dikenal sebagai tim satelit yang punya hubungan paling dekat dengan Ducati.

Dalam beberapa musim terakhir, Ducati juga sering "menitipkan" pebalap mudanya ke Pramac Racing, termasuk salah satunya adalah Petrucci.

Sebelum Petrucci, pebalap Pramac Racing lain yang mendapat tiket promosi ke tim pabrikan Ducati adalah Andrea Iannone.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : Pramacracing.com
REKOMENDASI HARI INI

ASEAN Cup 2024 - Suka Persaingan, Gelandang Borneo FC Optimis Masuk Skuad Final Timnas Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136