Pebalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi, memuji Jorge Lorenzo (Ducati) yang saat ini menghiasi berita MotoGP.
Valentino Rossi yang sebelumnya juga pernah membela Ducati tercatat belum pernah memberikan satu kemenangan pun untuk tim pabrikan Italia tersebut.
Berdasarkan hal itulah, The Doctor mengaku terkejut ketika mengetahui Lorenzo mampu memenangi balapan dengan motor Ducati.
Bahkan Rossi tak sungkan untuk memberikan label bahwa Lorenzo adalah salah satu pebalap yang hebat.
(Baca juga: Tim asal Malaysia Punya Rencana Ambisius pada MotoGP Musim Depan)
"Saya rasa akan sulit mengatakan jika saya memang tidak memperkirakan Jorge akan menang, dia memang salah satu pebalap yang terbaik," ujar Rossi yang dilansir BolaSport.com dari Tuttomotoriweb.
Lebih lanjut, Valentino Rossi mengungkapkan bahwa prestasi Jorge Lorenzo merupakan sesuatu yang sulit dicapai.
Hal tersebut karena Rossi menganggap memenangkan sebuah balapan dengan motor Ducati adalah hal sukar.
(Baca juga: Beberapa Alasan Kenapa Dani Pedrosa Lebih Memilih Pensiun dari Dunia Balapan)
"Menang dengan motor Ducati itu sulit, Anda perlu waktu yang banyak karena perbedaannya dengan Yamaha sangatlah besar," tutur Rossi.
Jorge Lorenzo berhasil mencatat kemenangan perdananya bersama tim Ducati pada MotoGP Italia yang digelar di Sirkuit Mugello, pada 3 Juni 2018.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | tuttomotoriweb.com |
Komentar