Pebalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi, menyebut jika balapan MotoGP Italia bisa menjadi titik balik bagi Jorge Lorenzo.
Setelah menderita selama satu tahun lebih, Jorge Lorenzo, akhirnya berhasil memperoleh kemenangan perdananya bersama tim Ducati saat balapan MotoGP Italia (3/6/2018).
Pebalap berkebangsaan Spanyol itu berhasil melesat sejak lap pertama dan finis tercepat mendahului pebalap tuan rumah, Andrea Dovizioso (finis ke-2) dan Valentino Rossi (ke-3).
Kesuksesan Lorenzo tersebut membuat Rossi percaya jika momen itu bisa menjadi titik balik rider 31 tahun tersebut.
(Baca Juga: Hasil FP3 MotoGP Catalunya 2018 - Dovizioso Tercepat, Marquez Jatuh dan Terlempar dari Posisi 10 Besar
"Seri Mugello mungkin merupakan titik balik baginya (Jorge Lorenzo)," kata Valentino Rossi dikutip BolaSport.com dari Paddock-GP.
Pemegang sembilan gelar juara dunia itu juga yakin jika Jorge Lorenzo masih bisa tampil cepat pada sisa musim ini.
Sehingga adalah tindakan bodoh jika mencoret Jorge Lorenzo dari bursa persaingan gelar juara dunia MotoGP 2018.
"Dia akan menjadi cepat lagi akhir pekan ini dan untuk sisa musim ini. Tidak masuk akal untuk mencoretnya dari perburuan gelar," ujar Rossi.
(Baca Juga: Roger Federer Selangkah Lagi Duduki Peringkat 1 Dunia seusai Lolos ke Semifinal Stuttgart Open 2018)
Sementara itu, dalam penampilannya pada seri balap MotoGP Catalunya, Jorge Lorenzo terlihat semakin nyaman menunggangi motor Desmosedici GP18.
Hal itu terlihat usai Lorenzo mengakhiri latihan bebas atau free practice kedua (FP2), Jumat (15/6/2018) dengan catatan waktu lap tercepat.
Waktu lap 1 menit 38,930 detik milik Lorenzo hanya dapat ditandingi oleh rekan satu timnya, Andrea Dovizioso, yang menjadi pebalap tercepat pada latihan bebas ketiga (FP3).
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | paddock-gp.com |
Komentar