Pebalap Ducati, Andrea Dovizioso, menegaskan bahwa kemenangan beruntun yang diraih rekan setimnya, Jorge Lorenzo, dapat memberikan dampak positif baginya secara pribadi.
Pada balapan seri ketujuh MotoGP 2018 yang digelar di Sirkuit Catalunya, Montmelo, Minggu (17/6/2018), Jorge Lorenzo berhasil mencatatkan diri sebagai yang tercepat.
Ini menjadi kemenangan kedua secara berturut-turut bagi Lorenzo karena sebelumnya juga berhasil menjadi yang pertama pada MotoGP Italia 2018.
Pada sisi lain, torehan positif yang didapat Jorge Lorenzo membuat Andrea Dovizioso saat ini dia bisa mempelajari kelebihan dari rekannya tersebut.
(Baca Juga: MotoGP Catalunya 2018 - Marc Marquez Bikin Pebalap Lain Tampak Bodoh)
"Saya pikir ada beberapa hal yang bisa kami tingkatkan. Terutama jika Anda memiliki rekan setim yang kuat, seperti yang saya miliki dengan kehadiran Jorge Lorenzo," kata Dovizioso dilansir BolaSport.com dari Crash.
"Ketika Anda memiliki rekan setim yang cepat, ada hal-hal positif dan negatif. Memang sulit untuk mengelolanya (dua pebalap cepat sekaligus), tetapi sisi positifnya Anda memiliki contoh untuk dipelajari," sambung Dovizioso lagi.
Sayangnya, pebalap asal Italia ini mengaku hingga saat ini belum mempelajari terlalu banyak tentang penampilan apik Jorge Lorenzo.
Saat balapan MotoGP Catalunya 2018, Andrea Dovizioso yang menjadi salah satu favorit pemenang justru harus menelan kenyataan pahit.
Pasalnya, motor Ducati yang ditunggangi oleh Dovizioso terjatuh di tikungan kelima dan membuatnya gagal meneruskan perlombaan.
(Baca Juga: Kevin Sanjaya Dipepet Gadis Cantik, Netizen Justru Merasa Bersyukur)
Alhasil, Andrea Dovizioso pun pulang dari MotoGP Catalunya 2018 dengan tangan hampa tanpa mendapatkan satu pun poin.
Dengan hasil tersebut, maka raihan poin Dovizioso untuk sementara masih tertahan di angka 66.
Perolehan 66 poin itu membuat Andrea Dovizioso terpaku di peringkat delapan pada klasemen sementara kejuaraan dunia pebalap MotoGP 2018.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | crash.net |
Komentar