Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dani Pedrosa Sudah Tanda Tangani Kesepakatan dengan Tim Asal Malaysia, SIC Racing

By Bayu Nur Cahyo - Sabtu, 30 Juni 2018 | 21:39 WIB
Pebalap Repsol Honda, Dani Pedrosa, saat menjalani seri balap MotoGP Spanyol di Sirkuit Jerez, Spanyol.
DOK. MOTOGP
Pebalap Repsol Honda, Dani Pedrosa, saat menjalani seri balap MotoGP Spanyol di Sirkuit Jerez, Spanyol.

Pebalap Repsol Honda, Dani Pedrosa, dikabarkan sudah memiliki pilihan tim baru yang akan dibela pada MotoGP 2019.

Terhitung mulia musim depan, Dani Pedrosa sudah tidak lagi akan bekerja sama dengan tim Repsol Honda setelah tidak dapat perpanjangan kontrak.

Berbagai spekulasi terkait masa depan Pedrosa kelak sudah ramai dibicarakan.

Kini, ada kabar terbaru yang menyebutkan bahwa Pedrosa sudah memiliki tim pilihannya.

Dilansir BolaSport.com dari Speedweek, pebalap berjulukan The Little Spaniard itu dikabarkan sudah setuju untuk bergabung dengan tim asal Malaysia, Sepang International Circuit (SIC Racing).

Dani Pedrosa bahkan kabarnya sudah menandatangani memorandum of understanding (MoU) dengan tim SIC Racing tersebut di Sirkuit Assen, Belanda.

Untuk itu, Pedrosa berharap mendapat dukungan dari kubu Yamaha.

Pedrosa juga dilaporkan telah menggelar pembicaraan dengan bos Yamaha, Lin Jarvis, setelah menyelesaikan sesi latihan bebas kedua MotoGP Belanda, Jumat (29/6/2018).

Pembicaraan itu terjadi karena kubu SIC Racing sedang berupaya untuk menjadi tim satelit Yamaha pada ajang balap MotoGP.


Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : speedweek.com

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA

Klasemen

Klub
D
P
1
Persib
23
50
2
Persebaya
23
41
3
Dewa United
23
40
4
Persija Jakarta
23
40
5
Bali United
22
37
6
Borneo
23
35
7
Persita
23
35
8
PSM
23
33
9
Persik
23
33
10
Arema
22
32
Close Ads X