"Saya yakin Honda akan berusaha menjaga tim dengan dua kuda jantan di kandang selama perjalanan ini. Itu akan sangat menarik. Jika mereka berhasil, maka itu akan menjadi tim yang hebat," ujar Wayne Gardner.
"Namun, kita tidak boleh meremehkan Ducati, Yamaha, dan Suzuki. Mungkin ada beberapa kejutan. Honda mungkin memiliki pebalap yang lebih baik, tetapi yang lain juga bisa menjadi lebih kuat," kata dia.
(Baca juga: Promotor Eropa Anggap Positif Keinginan Indonesia Jadi Tuan Rumah MotoGP)
Musim depan, tim Repsol Honda akan memiliki dua pebalap yang sudah memenangkan 11 gelar juara dunia jika digabungkan.
Jumlah tersebut mengalahkan duo pebalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi dan Maverick Vinales, yang memiliki sepuluh gelar juara dunia.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | speedweek.com |
Komentar