Pebalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi, angkat bicara perihal krisis kemenangan yang dialami Yamaha.
Hingga seri balap kesembilan, Valentino Rossi dan Maverick Vinales belum mampu memenangkan balapan.
Adapun kemenangan terakhir yang diperoleh Yamaha terjadi saat balapan di Sirkuit Assen, Belanda, tahun lalu.
Meski demikian, Valentino Rossi dan Maverick berhasil menyumbangkan delapan podium untuk Yamaha.
Salah satu penyebab Yamaha masih puasa kemenangan adalah masalah pada perangkat elektronik.
Mengenai elektronik, Valentino Rossi memaklumi bahwa hal itu membutuhkan waktu lama untuk mengatasinya.
(Baca Juga: Tatap GP ke-100, Marc Marquez Ungkap Kesalahan Terbesarnya di Kelas MotoGP)
"Ini sangat disayangkan bagi semua orang, bagi saya, Maverick Vinales, dan juga untuk Yamaha. Saya tahu apa yang kami lewatkan, tetapi itu butuh waktu," kata Valentino Rossi dikutip BolaSport.com dari GPOne.
"Saya balapan untuk menang, bahkan setelah menang, saya langsung ingin melakukannya lagi," ujar Rossi menambahkan.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | gpone.com |
Komentar