Meski belum ada pengumuman resmi, tim satelit Yamaha musim depan, SIC Racing, sudah menentukan pebalap pilihannya.
Adalah Franco Morbidelli dan Fabio Quartararo yang bakal mengisi line-up tim SIC Racing pada musim depan.
Kepindahan Franco Morbidelli semakin menguatkan sinyal tim yang dibelanya, Marc VDS, bakal menarik diri dari MotoGP pada musim depan.
Kembali berbicara mengenai susunan pebalap MotoGP pada musim depan, semua slot pada tim pabrikan sudah terisi, di mana tim Ducati, Repsol Honda, Suzuki Ecstar, KTM, dan Aprilia memiliki pebalap anyar.
Hanya tim pabrikan Yamaha yang tidak berganti pebalap setelah tetap akan menurunkan Valentino Rossi dan Maverick Vinales.
(Baca Juga: Atasi Masalah Elektronik, Yamaha Datangkan Juru Selamat untuk Valentino Rossi)
Sementara dari tim independen atau satelit, sejauh ini tinggal LCR Honda dan Avintia Racing yang belum resmi menentukan line-up untuk musim depan.
Untuk tim LCR Honda, Takaaki Nakagami kemungkinan besar masih akan dipertahankan mendampingi Cal Crutchlow.
Adapun tim Avintia Racing digadang-gadang juga bakal mempertahankan Tito Rabat yang tampil memuaskan pada musim ini.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar