Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

MotoGP Aragon 2018 - Bukan Sirkuit Favorit, Valentino Rossi Masih Berharap Posisi Podium Akhir Pekan Ini

By Any Hidayati - Rabu, 19 September 2018 | 21:39 WIB
Pebalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi, menjalani sesi latihan hari kedua GP Aragon di Sirkuit MotorLand Aragon, Sabtu (23/9/2017).
JAVIER SORIANO/AFP PHOTO
Pebalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi, menjalani sesi latihan hari kedua GP Aragon di Sirkuit MotorLand Aragon, Sabtu (23/9/2017).

Menjelang berlangsungnya seri MotoGP Aragon 2018 pada 21-23 September 2018, ternyata tidak terlalu ditanggapi antusias oleh Valentino Rossi.

Pebalap Movistar Yamaha ini mengaku jika Sirkuit Aragon, Spanyol, bukan merupakan salah satu lintasan favoritnya.

"Balapan sengit lainnya telah menanti kami. Sirkuit Aragon bukan salah satu sirkuit favorit saya tetapi kami akan melakukan apapun selama itu yang terbaik," ujar Rossi seperti dikutip dari Yamaha MotoGP.

Meski demikian, Valentino Rossi masih optimistis jika dirinya dan tim bisa meraih hasil maksimal di Aragon mengingat mereka telah melakukan tes di sana.

"Akhir-akhir ini kami melakukan tes di sini dan akan menggunakan semua data yang tersedia untuk memperbaiki performa kami selama akhir pekan nanti," lanjut Rossi.

The Doctor pun berharap jika dirinya bisa berdiri di podium seperti saat GP Aragon edisi 2013, 2015, dan 2016.

(Baca Juga: Jakarta Bakal Jadi Saksi Momen Bersejarah Korut dan Korsel di Asian Para Games 2018, Asalkan...)

Pada tiga musim tersebut, Rossi sukses finis di peringkat ketiga dengan menunggangi motor Yamaha.

Namun, pada tahun 2014 Rossi gagal finis sedangkan pada edisi terakhir, 2017, Rossi yang baru kembali dari operasi kaki hanya finis di urutan ke-5.


Editor : Doddy Wiratama
Sumber : yamahamotogp.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
18
45
2
Nottm Forest
19
37
3
Arsenal
18
36
4
Chelsea
18
35
5
Man City
19
31
6
Bournemouth
19
30
7
Newcastle
18
29
8
Fulham
19
29
9
Aston Villa
18
28
10
Brighton
18
26
Klub
D
P
1
Persebaya
17
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
17
31
4
Arema
17
28
5
Bali United
16
27
6
PSM
16
27
7
Persik
17
27
8
Borneo
17
26
9
PSBS Biak
17
25
10
Dewa United
17
25
Klub
D
P
1
Atlético Madrid
18
41
2
Real Madrid
18
40
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Atalanta
18
41
2
Napoli
18
41
3
Inter
17
40
4
Lazio
18
35
5
Fiorentina
17
32
6
Juventus
18
32
7
Bologna
16
28
8
Milan
17
27
9
Udinese
18
24
10
Roma
18
20
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X