Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

MotoGP Thailand 2018 - Cal Crutchlow: Penampilan Yamaha Sangat Aneh

By Bayu Nur Cahyo - Minggu, 7 Oktober 2018 | 14:33 WIB
Penampilan bagus motor Yamaha membuat Cal Crutchlow merasa aneh.
DOK. MOTOGP
Penampilan bagus motor Yamaha membuat Cal Crutchlow merasa aneh.

Pebalap LCR Honda, Cal Crutchlow, merasa aneh terhadap performa motor Yamaha M1 yang mampu meraih hasil bagus pada MotoGP Thailand.

Cal Crutchlow meraih urutan lima saat sesi kualifikasi MotoGP Thailand yang membuatnya akan start dari posisi yang sama.

Pada sisi lain, tim pabrikan Movistar Yamaha yang tidak diunggulkan dapat tampil kuat sejak sesi latihan bebas MotoGP Thailand hingga kualifikasi.

Valentino Rossi merebut posisi start kedua sementara Maverick Vinales juga unggul dari Cal Crutchlow dengan menempati posisi keempat.

Crutchlow pun mengaku terkejut dengan performa impresif Valentino Rossi dan Maverick Vinales.

(Baca juga: Legenda Honda Prediksikan Momen Kebangkitan Tim Yamaha)

"Saya cukup senang dengan start dari barisan kedua, tetapi sesi balapan nanti akan sulit karena saya tak tahu apa yang terjadi," kata Crutchlow yang dikutip BolaSport.com dari Crash.

"Namun tiba-tiba Yamaha sudah menemukan kecepatan di putaran kedua, sesuatu yang sangat aneh sudah terjadi di sana," ujar dia menambahkan.

Lebih lanjut, Crutchlow mengungkapkan bahwa bisa jadi alasan absennya pebalap Ducati yaitu Jorge Lorenzo sudah mempengaruhi Yamaha.

"Mungkin mereka (Yamaha) mulai lebih memacu karena mereka melihat Jorge absen di sesi balapan dan mereka tahu ada persaingan untuk peringkat lebih baik di kejuaraan," tutur Crutchlow.

"Itulah teori (analisis) saya, tetapi hal tersebut tak berarti selalu benar. Mereka sudah menemukan kecepatan pada lap satu dan dua dan saya sejujurnya tak tahu bagaimana bisa," ucap Crutchlow.

(Baca juga: Ayah Lorenzo Sebut Marquez Rencanakan Hal Licik kepada Anaknya dan Rossi)

Crutchlow pun menganggap performa bagus motor Yamaha M1 bisa menjadi hal yang positif untuk balapan di Sirkuit Internasional Chang nanti.

"Bagaimanapun juga, ini bagus untuk persaingan di kejuaraan, dan bagus untuk semua pebalap karena mampu bertarung dan mereka kembali dengan baik," terangnya.

Berdasarkan jadwal, sesi balapan MotoGP Thailand 2018 akan digelar di Sirkuit Internasional Chang, Minggu (7/10/2018) pukul 14.00 WIB.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : crash.net
REKOMENDASI HARI INI

2 Klub Liga Top Eropa Incar Kevin Diks, Salah Satunya Tim Milik Orang Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136