Robert Kubica dikabarkan akan segera kembali ke ajang balap Formula 1 musim ini.
Pebalap asal Polandia ini dijadwalkan mengikuti salah satu sesi latihan tim Renault di Sirkuit Hungaroring, Hungaria, minggu ini.
Kubica pernah menjadi pebalap F1 pada tahun 2006-2010 untuk tim BMW-Sauber dan Renault.
Pebalap berusia 32 tahun itu memutuskan berhenti dari ajang balap jet darat karena mengalami beberapa cedera di tangan kanan.
Robert Kubica pun sempat beralih ke ajang balap rally, Formula E, dan GP3.
Renault mengontrak Robert Kubica sebagai test driver dan akan melakukan serangkaian uji coba pada 2 Agustus 2017, atau setelah GP Hungaria.
“Dua hari pertama test akan digunakan Robert dan kami untuk mengumpulkan sejumlah informasi,” kata Cyril Abiteboul dikutip BolaSport.com dari crash.net
“Pada sesi berikutnya, kami akan mendapatkan data yang lebih rinci tentang kondisi mobil kami,” ujar Managing Director tim Renault itu.
“Setelah serangkaian uji coba tersebut, kami akan menganalisa data yang sudah dimiliki dan dapat menentukan kondisi yang tepat untuk Robert Kubica kembali ke ajang Formula 1 di tahun-tahun mendatang.” Kata pria asal Prancis tersebut.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | crash.net |
Komentar