Fernando Alonso memberikan penjelasan mengapa dia menjadi salah satu pebalap F1 yang mendukung perangkat keamanan 'halo'.
"Saya rasa tidak ada yang benar-benar berpengaruh terhadap jalan keluar dari kopkit, seperti yang saya mengerti dari studi FIA, jadi itu sama saja untuk saya," kata Alonso menjawab pertanyaan wartawan perihal halo.
Alonso kemudian mengenang kecelakaan yang ia alami di Grand Prix Australia, ia khawatir dihantam benda saat diudara.
"Jelas saat anda berada di udara, satu-satunya kekhawatiran saya adalah ada sesuatu yang bisa berdampak pada helm saya," ujar Alonso menambahkan.
"Jika saya memiliki 'halo' di mobil saya, saya mungkin ketakutan mengalami cedera lebih sedikit."
Sejak perangkat keamanan 'halo' diumumkan untuk diterapkan pada musim depan, opini para pebalap F1 terbelah menjadi dua.
Fernando Alonso dan Sebastian Vettel adalah pebalap yang mendukung sistem pengaman itu digunakan.
Sedangkan pebalap F1 yang menolak 'halo' yaitu Max Verstappen.
Editor | : | Aditya Fahmi Nurwahid |
Sumber | : | Formula1.com |
Komentar