Bos tim Red Bull Racing, Christian Horner, menyebut pebalap tim Ferrari, Sebastian Vettel, mampu mengatasi tekanan yang datang pada dirinya.
Saat ini Sebastian Vettel sedang memimpin klasemen sementara pebalap F1 dengan 202 poin, mengungguli Lewis Hamilton di posisi kedua.
Dilansir BolaSport.com dari Crash, Christian Horner menyebut mantan pebalapnya di tim Red Bull dulu sebagai orang yang sangat fokus.
"Sebastian Vettel, dia orang yang sangat fokus. Dia menangani tekanan dengan sangat baik," kata Christian Horner.
"Semakin banyak tekanan yang datang, semakin baik dia meresponnya."
Horner menceritakan bahwa tekanan terhadap Sebastian Vettel semakin kuat saat mendekati akhir musim.
"Terutama saat anda sampai di ujung akhir kejuaraan, dia sangat kuat di dalam kepala dan pendekatan yang dilakukannya."
Sebastian Vettel berhasil memenangkan balapan di GP Hungaria pada 30 Juli 2017.
Pada balapan yang berlangsung di Sirkuit Hungaroring itu, Sebastian Vettel mengungguli Kimi Raikkonen dan Valtteri Bottas.
Editor | : | Aditya Fahmi Nurwahid |
Sumber | : | crash.net |
Komentar