Pebalap tim Red Bull Racing, Max Verstappen, mengaku dia bersikap santai tentang desas-desus kabar yang beredar jika Renault akan memutus kerjasama dengan Red Bull Racing.
Menurut spekulasi, Renault telah mengatakan kepada Red Bull bahwa musim depan akan menjadi yang terakhir bagi mereka.
Hal ini karena Renault tidak akan memperpanjang kontrak.
Itu artinya ketika musim 2018 berakhir maka kerjasama antara keduanya juga berakhir.
Kabar lainnya mengklaim jika kontrak keduanya berakhir maka Red Bull akan bekerja sama dengan Honda untuk pemasok mesin musim 2019.
(Baca Juga: Setelah McLaren dan Honda Berpisah, Tim Ini Juga Dikabarkan Akan Mengalami Nasib yang Sama )
"Saya cukup santai tentang hal itu," kata Max Verstappen dikutip BolaSport.com dari FoxSport Asia.
Pebalap asal Belanda tersebut juga belum bisa mengambil keputusan tentang masa depannya, jika memang benar Red Bull akan bekerja sama dengan Honda di musim 2019.
Honda saat ini memang dianggap mesin terburuk musim ini, bahkan ini menjadi alasan kenapa McLaren mengakhiri kerjasama.
"Anda tidak pernah tahu, mungkin Honda tahun depan sangat kompetitif, tapi saya tidak tahu apa yang akan diputuskan untuk masa depan,"
"Saya tahu bahwa saya berkendara dengan Red Bull-Renault tahun depan, dan kemudian kita akan lihat nanti," kata Verstappen.
Editor | : | Ignatius Wijayatmo |
Sumber | : | Foxsportasia.com |
Komentar