Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Klarifikasi Max Verstappen soal Ucapan Tak Pantasnya kepada 'Race Steward'

By Nugyasa Laksamana - Rabu, 25 Oktober 2017 | 13:52 WIB
Pebalap Red Bull Racing, Max Verstappen, berada di garasi timnya jelang sesi latihan ketiga GP Malaysia, di Sirkuit Sepang, Sabtu (30/9/2017).
MOHD RASFAN/AFP
Pebalap Red Bull Racing, Max Verstappen, berada di garasi timnya jelang sesi latihan ketiga GP Malaysia, di Sirkuit Sepang, Sabtu (30/9/2017).

Pebalap Red Bull Racing, Max Verstappen, menyatakan bahwa dia tak bermaksud buruk saat melontarkan kata 'idiot' dan 'mongol' kepada race steward Garry Connelly seusai balapan Formula 1 (F1) GP Amerika Serikat.

Verstappen tersulut emosi setelah mengatahui dirinya terkena penalti lima detik dan penalti satu poin karena keluar dari trek saat menyalip Kimi Raikkonen (Ferrari).

Penalti tersebut membuat Verstappen harus turun ke posisi ke-4 meski dia finis di urutan ke-3.

(Baca juga: Bos Red Bull Racing Menganggap Kritikan Kontroversional Max Verstappen Wajar)

Perasaan kesal yang membuncah membuat pemuda 20 tahun itu melontarkan kata 'idiot' kepada Connely yang bertugas sebagai race steward.

Selanjutnya, saat diwawancarai oleh sebuah stasiun televisi, Verstappen menyebut Connelly dengan panggilan 'mongol'.

Kata-kata tersebut membuat Verstappen jatuh ke dalam lubang kontroversi.

Verstappen pun mengakui kekhilafannya. Ia menyatakan tak ada maksud buruk di balik ucapannya tersebut.

"Dalam situasi yang panas, Anda bisa mengucapkan berbagai hal. Namun, tentu saja saya tak bermaksud buruk kepadanya," kata Verstappen dalam acara Peptalk, Senin (23/10/2017) lalu.

"Ucapan itu keluar begitu saja. Saya tak bermaksud menyakiti siapa pun," tutur dia menambahkan.

(Baca juga: Max Verstappen dalam Masalah Setelah Sebut Race Steward dengan Kata yang Tak Pantas)

Verstappen menyarankan Federasi Otomobil Internasional (FIA) untuk mengkaji kembali aturan yang sudah ditetapkan, khususnya berkaitan dengan hukuman penaltinya pada GP Amerika.

"Saya pikir banyak orang yang menginginkan (perubahan sistem) itu," ujar Verstappen.

Saat ini, Verstappen berada di posisi ke-6 klasemen sementara F1 2017 dengan perolehan 123 poin.

Adapun rekan setimnya, Daniel Ricciardo, menduduki urutan ke-4 dengan raihan 192 poin.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Motorsport.com
REKOMENDASI HARI INI

Tunggal Putra Segel Tempat Terakhir, Indonesia Lolos ke Semua Sektor BWF World Tour Finals 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X