Meskipun masih menyisakan dua seri, namun ajang Formula 1 musim 2017 sudah menemukan sang juara.
Lewis Hamilton berhasil memastikan diri menjadi juara dunia pebalap F1 tahun 2017 saat balapan GP Meksiko digelar Minggu (29/10/2017).
Tim tempat Hamilton bernaung, Mercedes, juga sudah memastikan diri menjadi juara dunia konstruktor ajang balap jet darat tersebut.
Gelar juara yang diraih Lewis Hamilton dan Mercedes ini pun secara tidak langsung memperpanjang rekor buruk salah satu tim elite di F1, Ferrari.
(BACA JUGA : Ferrari Ancam Akan Keluar dari F1 Karena Alasan Ini)
Hasil yang diraih Hamilton membuat Ferrari genap 10 tahun gagal mengantarkan pebalapnya menjadi juara dunia pebalap Formula 1.
Pebalap tim kuda jingkrak terakhir yang mencicipi gelar juara dunia F1 tercatat atas nama Kimi Raikkonen pada 2007.
Dilansir BolaSport.com dari Formula 1, saat itu Raikkonen berhasil menjadi juara dunia dengan cara yang dramatis.
Pebalap asal Finlandia ini memuncaki klasemen akhir dengan torehan 110 poin atau unggul satu angka dari runner-up dan peringkat ketiga saat itu, Lewis Hamilton dan Fernando Alonso.
Siapa yang mengira bahwa gelar juara dunia yang dipersembahkan Kimi Raikkonen itu sulit diulangi pada tahun-tahun berikutnya dan berlangsung selama satu dasawarsa.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | Formula1.com |
Komentar